Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Gunakan Motor Harley, Ivan Siap Antarkan Pesanan Pelanggan Go-Jek
9 April 2018 8:34 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:10 WIB

ADVERTISEMENT
Baru-baru ini warganet dihebohkan dengan beredarnya foto armada Go-Jek yang menggunaan motor 'gede' Harley Davidson di jalan. Hal ini ramai diperbincangkan karena foto pemilik akun @erhartadhi diunggah ulang oleh akun Instagram @jktinfo, pada Minggu (8/4).
ADVERTISEMENT
Kepada kumparan (kumparan.com), Minggu (8/4), Rama Hartadhi pemilik akun @erhartadhi menuturkan, ia tidak sengaja bertemu pengemudi ojek online yang menggunakan motor Harley tersebut.
Melihat seorang driver ojek online dengan motor mewah, Rama langsung mengabadikan dan mengunggahnya di akun Instagram pribadinya.
Rama bertemu driver ojek online tersebut di sekitar jalan arteri di kawasan Kedoya, Jakarta Barat, sekitar pukul 16.00 WIB. Menurutnya, banyak pengguna jalan yang terheran saat melihat driver tersebut.
"Mereka pada ngeliatin sambil kebingungan, ojek online kok pakai motornya Harley," ucap Rama.
kumparan pun menelusuri driver ojek online pengendara Harley itu. Driver tersebut diketahui bernama Ivan, asal Jakarta. Saat dikonfirmasi, Ivan mengaku foto yang tersebar di media sosial menggunakan atribut gojek dan mengendarai motor Harley adalah dirinya.
ADVERTISEMENT
"Benar saya driver Go-Jek, saya pakai akun kakak saya," ujar Ivan kepada kumparan, Minggu (8/4).
Ivan menjelaskan baru sebulan ia menjadi driver ojek online. Namun dia mengaku motor dikendarai bukan miliknya.
"Harley nya punya ayah saya, jadi sekalian weekend untuk manasin motor karena jarang dipakai," ucapnya.
Pria yang baru berusia 16 tahun ini menuturkan, ia hanya menerima pesanan Go-Food dan mengantar barang pelanggan saja.
"Kalau ngambil penumpang mau taruh di mana, soalnya enggak ada boncengan," ucap Ivan.
Ivan tidak menyangka dirinya menjadi viral di media sosial karena bekerja sebagai sopir ojek online sambil menggunakan motor Harley. Pria yang baru duduk di kelas X SMA ini mengaku iseng menjalani pekerjaan tersebut sembari mengisi waktu luang.
ADVERTISEMENT
Menurutnya tak jarang pelanggan terkejut melihat dirinya mengantarkan pesanan menggunakan motor harley. "Pada kaget, pada ketawa liatnya," ucapnya.
Ivan mengaku tak akan menjadikan ojek online sebagai pekerjaan utama, karena dirinya masih duduk di bangku sekolah.
"Enggak serius, lagi pula kan kakak yang punya aplikasinya, jadi kalau ada waktu senggang saja," pungkasnya.