Gunung Merapi Lontarkan Awan Panas Sabtu Pagi, Jarak Luncur 1,5 Km

16 Januari 2021 9:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kubah lava di puncak Gunung Merapi terlihat dari Desa Kinahrejo, Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat (15/1/2021). Foto: Hendra Nurdiyansyah/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Kubah lava di puncak Gunung Merapi terlihat dari Desa Kinahrejo, Cangkringan, Sleman, DI Yogyakarta, Jumat (15/1/2021). Foto: Hendra Nurdiyansyah/Antara Foto
ADVERTISEMENT
Aktivitas Gunung Merapi yang berada di perbatasan Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta masih tinggi. Berdasarkan kondisi terkini, gunung tersebut melontarkan awan panas pada Sabtu (16/1) pukul 04.00 WIB.
ADVERTISEMENT
"Terjadi awan panas guguran di Gunung Merapi tanggal 16 Januari 2021 pukul 04.00 WIB," kata Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), Hanik Humaida, dalam laporannya, Sabtu (16/1).
Hanik menyebut awan panas itu teramati memiliki tinggi kolom erupsi mencapai 500 meter. Sementara jarak luncur ke bawah mencapai 1,5 km.
"Teramati kolom erupsi setinggi 500 meter, arah luncuran ke hulu Kali Krasak dengan jarak luncur sekitar 1,5 km. Awan panas tercatat di seismogram dengan amplitudo max 60 mm dan durasi 150 detik. Angin saat kejadian bertiup ke timur," ucapnya.
Aktivitas guguran awan panas kecil Gunung Merapi terlihat dari Balerante, Kemalang, Klaten, Jawa Tengah, Selasa (26/2/2019). Foto: ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Dalam periode pengamatan Sabtu (16/1) pukul 00.00-06.00 WIB, Gunung Merapi teramati meluncurkan 1 kali guguran lava pijar.
ADVERTISEMENT
"Teramati guguran lava pijar 1 kali jarak luncur 500 meter ke hulu Kali Krasak," kata Hanik.
Sementara laporan aktivitas Gunung Merapi periode Jumat (15/1) pukul 18.00-24.00 WIB, teramati ada 17 kali guguran lava pijar dengan jarak luncur mencapai 600 meter.
"Teramati guguran lava pijar 17 kali dengan jarak luncur 400-600 meter ke hulu Kali Krasak," kata Hanik.
Hingga saat ini, BPPTKG masih menetapkan status Merapi pada tingkat Siaga (Level III). Dengan status ini, potensi radius bahaya yaitu 5 kilometer dari puncak Merapi.