Gunung Soputan Keluarkan Lava Pijar

3 Oktober 2018 21:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gunung Sopotan alirkan lava pijar. (Foto: twitter/@id_magma)
zoom-in-whitePerbesar
Gunung Sopotan alirkan lava pijar. (Foto: twitter/@id_magma)
ADVERTISEMENT
Gunung Soputan di Sulawesi Utara mengalami erupsi, Rabu (3/10). Menurut informasi dari akun Twitter @id_magma, sekitar pukul 19.00 WIB, Gunung Soputan termati mengeluarkan lava pijar.
ADVERTISEMENT
"Erupsi Gunung Soputan, Sulawesi Utara malam ini. Teramati ketinggian kolom abu erupsi pada kisaran 4000-6000 M di atas puncak (5800-7800 M di atas permukaan laut)," tulis akun tersebut, Rabu (3/10).
Bedasarkan foto yang diunggah akun tersebut, terlihat pijaran lava berwana merah mengalir dari puncang gunung. "Aliran Lava Pijar teramati ke arah Timur Laut sejauh lk. 2500 Meter dari puncak," imbuh akun tersebut.
Pada Rabu (3/10), Gunung Soputan terpantau sudah mengalami erupsi sebanyak dua kali. Masyarakat diimbau untuk tidak beraktivitas dalam radius 4 km dari puncak gunung.
"Masyarakat agar tidak beraktivitas di seluruh area di dalam radius 4 km dari puncak Gunung Soputan dan di dalam area perluasan sektoral ke arah barat-barat daya sejauh 6,5 kilometer," ujar Kabag Humas BMKG Hary T Djatmiko dalam keterangan tertulis.
ADVERTISEMENT