Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
H-4 Lebaran: Exit Tol Fungsional Tamanmartani Dilalui 300 Kendaraan Per Jam
27 Maret 2025 14:55 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Peningkatan kendaraan mulai tampak di exit tol fungsional Tamanmartani, Kabupaten Sleman, di H-4 Lebaran, Kamis (27/3).
ADVERTISEMENT
Kasubdit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Ditlantas Polda DIY AKBP Widya Mustikaningrum menjelaskan sejak kemarin, Rabu (27/3), exit tol fungsional Tamanmartani dibuka sejak pukul 06.00 WIB. Ini lebih cepat dibanding hari sebelumnya yang mulai dibuka pada pukul 07.00 WIB.
"Ini sekitar pukul 14.00. Itu (diperkirakan) menyentuh angka 300 (kendaraan per jam). Ya, sampai pukul 12.00 tadi sudah 290-an (kendaraan per jam). Jadi terjadi peningkatan arus," kata Widya dihubungi wartawan.
Sejak beroperasi secara fungsional, exit Tol Tamanmartani dibuka terbatas. Pintu tol ini hanya bisa dilalui hingga pukul 18.00 WIB.
Widya menjelaskan peningkatan kendaraan sudah mulai terasa sejak kemarin atau H-5 Lebaran.
Begitu keluar exit tol fungsional Tamanmartani, kendaraan akan langsung melintasi Jalan LPMP yang merupakan jalan dengan kapasitas terbatas.
ADVERTISEMENT
Meski ada peningkatan kendaraan dari tol, Widya memastikan Jalan LPMP masih normal.
"Meskipun ada peningkatan yang keluar dari exit tol Tamanmartani. Namun secara umum, begitu ketemu sama arus yang di luar (Jalan LPMP) masih dalam tahap normal," katanya.
Kendaraan yang melalui exit tol fungsional Tamanmartani mayoritas juga berasal dari luar daerah.
"Pelat nomor sudah banyak yang (dari) luar. Pagi itu sudah banyak dari luar. Ada beberapa AB mungkin yang memang tinggalnya di Klaten atau bagaimana, tapi tidak sebanyak hari pertama (pembukaan tol fungsional)," katanya.