Hadiri Resepsi Pernikahan Putra Anak Paku Alam X, Ini Doa dan Harapan Anies

10 Januari 2024 20:54 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan berjabat tangan dengan Paku Alam X KBPH Prabu Suryadilaga pada pernikahan BPH Kusumo Kuntonugroho dan dr. Laily Annisa Kusumastuti di Puro Pakualaman, DI Yogyakarta, (10/1/2024). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan berjabat tangan dengan Paku Alam X KBPH Prabu Suryadilaga pada pernikahan BPH Kusumo Kuntonugroho dan dr. Laily Annisa Kusumastuti di Puro Pakualaman, DI Yogyakarta, (10/1/2024). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Calon presiden Anies Baswedan pagi ini (10/1/2024) menghadiri acara Resepsi Pernikahan Agung Anak Paku Alam X KBPH Prabu Suryadilaga yaitu BPH Kusumo Kuntonugroho dan dr. Laily Annisa Kusumastuti di Puro Pakualaman, DI Yogyakarta.
ADVERTISEMENT
"Jadi sekarang datang untuk resepsi (Pernikahan Agung Anak Paku Alam X),"kata Anies di Yogyakarta (10/1/2024).
Anies mengaku punya kedekatan khusus dengan keluarga Paku Alam.
"Dari mulai kakek saya dekat dengan keluarga Paku Alam, kemudian Paku Alam ke X ini juga begitu dekat,"ujarnya.
Kedekatan Anies dengan keluarga Paku Alam X kian erat, karena dulu keduanya sering berinteraksi ketika menjalankan tugas pemerintahan daerah masing.
"Karena dulu sering berinteraksi, karena tugas, beliau Wakil Gubernur DIY Yogyakarta, saya Gubernur DKI Jakarta sering ada kegiatan bersama,"ungkapnya.
Capres nomor urut 1 Anies Baswedan hadiri pernikahan Anak Paku Alam X KBPH Prabu Suryadilaga, BPH Kusumo Kuntonugroho dan dr. Laily Annisa Kusumastuti di Puro Pakualaman, DI Yogyakarta, (10/1/2024). Foto: Dok. Istimewa
Anies menilai secara pribadi Paku Alam X sangat baik dan sangat merakyat.
"Beliau pribadi yang sangat baik dan beliau adalah itu merakyat sekali, sangat dekat rakyat kecil di Yogya,"tuturnya.
ADVERTISEMENT
Anies juga mendoakan semoga kedua Pengantin Agung keluarga Paku Alam menjadi pasangan yang bahagia, yang nantinya, saling menjaga dalam membangun keluarga.
Anies juga berharap kedua Pengantin Agung tersebut bisa menjaga dan mengembangkan tradisi, serta terus menjadi keluarga terhormat di masyarakat Indonesia dan masyarakat Yogya.
(AI)