Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Haji 2025: 36 Kloter Kepulangan Dipindah dari Jeddah ke Madinah
28 April 2025 18:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag, Hilman Latief mengungkapkan sebanyak 36 kloter jemaah haji akan dipindahkan bandara pemulangannya dari Jeddah ke Madinah.
ADVERTISEMENT
“Bahwa dalam hal keberangkatan dan kepulangan jemaah sebanyak 36 kloter masih dari gelombang 1 diterbangkan oleh maskapai Garuda Indonesia akan pulang ke tanah air dari Madinah dikarenakan kekosongan slot penerbangan,“ kata Hilman pada rapat bersama Komisi VIII di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (28/4).
Hilman mengatakan, dampak yang timbul akibat ketidaksesuaian bakal ditanggung oleh maskapai. Kloter yang terdampak itu adalah embarkasi Lombok, embarkasi Makassar, dan embarkasi Jakarta, Pondok Gede.
“Jadi itu beberapa embarkasi terbagi ke beberapa embarkasi khususnya di 3 embarkasi ini kemungkinan masih akan ada kembali dari Madinah,” paparnya.
Jawaban Garuda Indonesia
Dalam rapat tersebut turut hadir Direktur Niaga Garuda Indonesia, Ade R Susardi. Ia mengatakan, pemindahan 36 kloter itu masih dinegosiasikan dengan pihak otoritas umum penerbangan Arab Saudi (GACA).
ADVERTISEMENT
“Kita akan usahakan, dan GACA juga open diskusi pada saat mereka sudah dapat konfirmasi dari negara-negara lain sehingga tahu jumlah slot yang available pada masa kepulangan itu,” ungkap Ade.
Ia tak menutup peluang agar 36 kloter itu tetap bisa pulang dari Jeddah.
“Tahun lalu pengalaman kita mungkin lebih dari setengah jadwal yang di Madinah kita bisa tetap pindah ke Jeddah,” jelasnya.
Sementara itu, Ade memastikan, untuk kepergian atau pemberangkatan semuanya sesuai dengan rencana.
“Kalau kepergian semuanya sudah form dengan jadwal,” tutup dia.
Sementara itu, jemaah haji gelombang 1 akan diberangkatkan menuju Madinah mulai tanggal 2 Mei sampai tanggal 16 Mei dan dipulangkan dari Jeddah mulai tanggal 11 Juni sampai dengan 20 Juni 2025.
ADVERTISEMENT
Untuk gelombang jemaah haji kedua keberangkatan akan dilakukan menuju Jeddah mulai 17 Mei sampai 31 Mei dan akan dipulangkan melalui Madinah tanggal 20 Juni sampai 10 Juli 2025.