Hampir 50 Ribu Kendaraan Lintasi Pintu Tol Ciawi di H-5 Lebaran

10 Juni 2018 12:31 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Antrean kendaraan di Exit Ciawi. (Foto: Twitter @TMCPoldaMetro)
zoom-in-whitePerbesar
Antrean kendaraan di Exit Ciawi. (Foto: Twitter @TMCPoldaMetro)
ADVERTISEMENT
Pemudik terus berdatangan dan melintas jalan tol Jagorawi. Tercatat, pada H-5 Lebaran tak kurang dari 49.706 melintasi gerbang tol Ciawi, Jawa Barat. Kendaraan ini melintas pada Sabtu (9/6) pukul 05.00 WIB hingga (10/6) Minggu pukul 05.00 WIB pagi.
ADVERTISEMENT
"Jumlah total yang melintas di exit tol ada 29.076, sedangkan yang masuk ada 20.630 kendaraan," kata Kasatlantas Polres Bogor, AKP Hasby Ristama, Minggu (10/6).
Pintu tol tersebut merupakan jalur yang bisa dilalui bagi para pemudik yang berasal dari Jakarta menuju Sukabumi, Bogor, Puncak hingga Cianjur ataupun sebaliknya.
Tercatat dalam kurun waktu tersebut, jumlah kendaraan yang paling banyak melintas ada pada pukul 05.00-08.00 WIB Sabtu (9/6), yakni 9.203 unit kendaraan.
Diperkirakan semakin mendekati hari Lebaran, volume kendaraan yang akan melintasi tol Ciawi akan semakin meningkat.