Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Hashim Bandingkan Jenderal Soedirman dengan Gibran: Lebih Muda Jadi Panglima
15 November 2023 17:17 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menurutnya, sejak era Presiden Soekarno, anak-anak muda sudah memegang peranan penting bagi bangsa. Termasuk Jenderal Soedirman yang saat diangkat menjadi panglima di usia yang masih muda.
“Waktu dia [Soedirman] diangkat sebagai panglima TNI, dia umur 29 tahun. Dia 7 tahun lebih muda dari Mas Gibran saat ini. Dia 29 tahun,” kata Hashim di acara relawan Prabowo-Gibran, ReJo Pro Gibran di Hotel Marlyn Park, Jakarta, Rabu (15/11).
Hashim menjelaskan, tanpa Jenderal Soedirman, belum tentu saat ini Indonesia sudah merdeka karena proklamator Soekarno-Hatta yang ditahan oleh Belanda.
“Gerakan revolusi Indonesia itu bisa dipimpin oleh seorang jenderal anak muda,” ungkapnya.
“Peran serta dari generasi muda penting-penting sekali. Dan saya yakin yang hadir hari ini banyak yang tidak tahu itu,” tutup dia.
ADVERTISEMENT
Gibran saat ini berusia 36 tahun menjadi cawapres mendampingi Prabowo Subianto. Ia lolos Pilpres usai ada putusan MK nomor 90 terkait syarat capres-cawapres yang mengizinkan usia di bawah 40 maju capres-cawapres asal sudah pernah menjadi kepala daerah.