Hasto Respons Isu Andika Perkasa Masuk Tim Pemenangan Ganjar

23 Juni 2023 18:04 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto tiba di Pelataran Senayan lokasi pertemuan Puan Maharani bersama Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).   Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto tiba di Pelataran Senayan lokasi pertemuan Puan Maharani bersama Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menjelaskan tim pemenangan capres Ganjar Pranowo di 2024 akan dibentuk setelah Ganjar memiliki cawapres dan koalisi yang sudah didaftarkan ke KPU. Sebelumnya, muncul isu eks Panglima TNI Andika Perkasa dipertimbangkan masuk tim pemenangan.
ADVERTISEMENT
"Jadi, tim pemenangan terkait Pak Ganjar nanti yang akan mendampingi belum dibentuk," kata Hasto di GBK, Senayan, Jumat (23/6).
Ganjar saat menghadiri acara konsolidasi DPD PDIP NTB di Kota Mataram, Minggu (18/6/2023). Foto: PDIP
Karena itu, Hasto mengatakan saat ini belum ada sosok yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan Ganjar di 2024.
"Jadi, sampai sekarang belum ada siapa yang akan ditetapkan sebagai ketua tim pemenangan presiden dan wakil presiden," tandasnya.
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyebut tim pemenangan saat ini masih disusun. Dia pun menanggapi isu masuknya Andika dalam tim pemenangan Ganjar.
Dia tak menampik, nama Andika masuk dalam radar yang dipertimbangkan menjadi tim pemenangan.
"Ya, saya yang ditugaskan untuk kemudian nantinya ikut membentuk tim masuk dalam list saya," kata Puan usai meninjau persiapan acara Bulan Bung Karno di GBK, Kamis (22/6).
ADVERTISEMENT