Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Helikopter Kepala Militer India Jatuh, Tiga Orang Tewas
8 Desember 2021 17:11 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Helikopter yang membawa kepala militer India Jenderal Bipin Rawat mengalami kecelakaan pada Rabu (8/12/2021).
ADVERTISEMENT
Sebanyak tiga orang yang berada di dalam heli dilaporkan tewas. Aparat setempat belum bisa memastikan identitas korban jiwa pada peristiwa nahas tersebut.
Menurut keterangan Angkatan Udara India, Rawat bersama istrinya menumpangi heli M-17 buatan Rusia yang jatuh di dekat wilayah Coonoor, Tamil Nadu.
"Ada tiga sampai empat yang tewas, kami belum tahu identitas mereka," ujar Angkatan Udara India seperti dikutip dari AFP.
"Beberapa yang cedera sudah dibawa ke rumah sakit," sambung dia.
AU India belum mengungkap berapa total penumpang di heli yang ditumpangi Jenderal Rawat dan istri. Nasib sang jenderal pun masih samar.
Jenderal Rawat merupakan orang pertama yang diberi jabatan Kepala Staf Pertahanan India. Jabatan tersebut merupakan yang tertinggi di militer India.
ADVERTISEMENT
Semasa hidup Jenderal Rawat dikenal sebagai orang dekat PM India Narendra Modi.