Hingga Pukul 09.00 WIB, Banjir Rendam 86 RT di Jakarta

25 Oktober 2020 11:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga mengawasi anaknya yang bermain ai saat banjir di kawasan Kampung Melayu, Jatinegara. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Warga mengawasi anaknya yang bermain ai saat banjir di kawasan Kampung Melayu, Jatinegara. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Banjir masih menggenangi sejumlah kawasan di Jakarta usai diguyur hujan Minggu (25/10). Tercatat sebanyak 86 RT masih terendam banjir hingga pukul 09.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Kepala Pusat BPBD DKI Jakarta M Insaf mengatakan, 86 RT masih terendam banjir. Jumlah tersebut naik dari data sebelumnya sebanyak 72 RT. Sedangkan pengungsi tidak ada.
Warga bermain ketika banjir di Kebon Pala, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (22/9/2020). Foto: Galih Pradipta/ANTARA FOTO
“RT Tergenang 86 atau 0,28 persen,” kata Insaf lewat keterangannya, Minggu (25/10).
Dalam data tersebut, jalan tergenang juga sudah tidak ada.

Berikut RT tergenang di Jakarta:

Jakarta Selatan terdapat 16 RT terdiri dari:
Kel. Rawajati
Ketinggian 10 - 30 cm: 2 RT
Ketinggian 31 - 70 cm: 3 RT
Kel. Pengadegan
Ketinggian 10 - 30 cm: 1 RT
Kel. Kebon Baru
Ketinggian 10 - 30 cm: 2 RT
Kel. Manggarai
Ketinggian 10 - 30 cm: 1 RT
Ketinggian 31 - 70 cm: 4 RT
ADVERTISEMENT
Kel. Bintaro
Ketinggian 10 - 30 cm: 1 RT
Kel. Pondok Pinang
Ketinggian 31 - 70 cm: 1 RT
Kel. CIpulir
Ketinggian 10 - 30 cm: 1 RT
Jakarta Timur terdapat 70 RT terdiri dari:
Kel. Balekambang
Ketinggian 31 - 70 cm: 2 RT
Kel. Cawang
Ketinggian 10 - 30 cm: 8 RT
Ketinggian 31 - 70 cm: 5 RT
Ketinggian 71 - 150 cm: 10 RT
Kel. Cililitan
Ketinggian 71 - 150 cm: 1 RT
Kel. Bidara Cina
Ketinggian 10 - 30 cm: 1 RT
Ketinggian 31 - 70 cm: 14 RT
Kel. Kampung Melayu
Ketinggian 31 - 70 cm: 21 RT
Ketinggian 71 - 150 cm: 8 RT
ADVERTISEMENT