hoax buster

Hoaxbuster: Heboh Tulisan 'Racun' di Dokumen Vaksin Corona di Australia

9 Mei 2021 18:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Warganet dihebohkan dengan tulisan 'poison' alias racun di dokumen vaksin corona di Australia. Unggahan itu diambil dari laman situs Pemerintah Australia Barat.
ADVERTISEMENT
"Undang-undang Kesehatan Masyarakat 2016-Instrumen Otorisasi-Otorisasi untuk Menyuplai atau Mengelola Racun [SARS-COV-2 (COVID-19) VAKSIN-Angkatan Pertahanan Australia] (No. 2) 2021," tulis dokumen tersebut.
Tulisan racun dalam dokumen tersebut kemudian menjadi sorotan publik. Sejumlah orang mengatakan pemerintah memasok vaksin dengan dalih racun.
Heboh Tulisan 'Racun' di Dokumen Vaksin Corona di Australia. Foto: kumparan
Dikutip dari AAP, di dalam undang-udang federal Australia, segala macam dan obat kimia dikenal dengan standar racun. Tulisan racun dalam otorisasi itu merupakan bagian dari sistem klarifikasi.
Standar itu untuk pedoman dalam penjadwalan, pelabelan, dan pengemasan. Vaksin COVID-19 diklasifikasikan oleh Therapeutic Goods Administration (TGA) yang mencakup obat-obatan manusia dan hewan hanya dengan resep.
Kepada AAP, juru bicara TGA mengatakan berdasarkan undang-undang, semua obat disebut racun dalam standar racun.
ADVERTISEMENT
Jadi, label racun dalam dokumen otorisasi itu adalah untuk penggolongan obat, bukan dimaksudkan vaksin corona beracun.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten