Horor Penusukan di Gereja Sydney: Pelaku Tikam Pendeta di Dada

15 April 2024 18:34 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi penusukan. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penusukan. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Seorang pendeta menjadi salah satu korban dalam penusukan massal di gereja Sydney, pada Senin (15/4) malam. Insiden itu terjadi di tengah misa.
ADVERTISEMENT
Kepolisian menyebut, pelaku sudah ditangkap. Kini, pelaku sedang menjalani pemeriksaan.
Lokasi kejadian tepatnya terjadi di Gereja Good Shepherd di Wakeley. Lokasi kejadian berjarak 30 kilometer sebelah barat pusat bisnis Sydney.
Pendeta yang menjadi korban teridentifikasi sebagai Mar Mari Emmanuel. Dari unggahan video tersebar di media sosial, saat misa sedang berlangsung pelaku berjalan menuju Emmanuel yang sedang berdiri di altar.
Kemudian pelaku menusuk sang pendeta di dada. Aksi itu membuat jemaat gereja panik.
Pelaku lalu menusuk pendeta berulang kali. Beberapa jemaat mencoba melumpuhkan pelaku. Sang pendeta yang jadi korban adalah pemimpin aliran Kristen ultra-konservatif Assyrian Orthodox.
Terkait kejadian penusukan ini kepolisian belum bisa memastikan berapa yang jadi korban.
“Para korban menderita luka yang tak mengancam nyawa,” kata kepolisian seperti dikutip dari AFP.
ADVERTISEMENT
Insiden ini terjadi selang dua hari dari penusukan di sebuah mal yang berada sekitar Pantai Bondi, yang menyebabkan lima orang tewas.