Ikatan Sepeda Sport Aceh soal Pesepeda Seksi: Olahraga Hargai Syariat Islam

6 Juli 2020 19:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Heboh wanita berbaju seksi gowes keliling Kota Banda Aceh. Foto: Instagram/@tercyduck.aceh
zoom-in-whitePerbesar
Heboh wanita berbaju seksi gowes keliling Kota Banda Aceh. Foto: Instagram/@tercyduck.aceh
ADVERTISEMENT
Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Aceh, angkat bicara terkait viralnya pesepeda seksi di Banda Aceh yang menarik perhatian publik. Para komunitas atau pesepeda di Aceh, diminta untuk tetap menghormati syariat Islam dalam berolahraga.
ADVERTISEMENT
Ketua ISSI Aceh, Darwati A Gani, mengaku kecewa dan menyesalkan tentang penampilan para pesepeda seksi di Aceh itu.
"Semua pihak harus menghargai pemberlakuan Syariat Islam di Aceh," kata Darwati dalam keterangannya, Senin (6/7).
ISSI Aceh, kata Darwati, tak melarang masyarakat untuk bersepeda, apalagi saat ini sedang sangat diminati oleh masyarakat. Namun, dirinya meminta semua pihak untuk tetap menghargai aturan yang berlaku di setiap daerah.
"Silahkan berolahraga, tapi tetap hargai aturan yang berlaku. Setidaknya, kalau berolahraga di Aceh tetap menggunakan pakaian sesuai dengan syariat islam," ujarnya.
"Saya setuju dan mendukung dengan sikap Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman yang akan membina mereka. Olahraga memang baik untuk dilakukan, namun kearifan lokal dan aturan yang berlaku tidak boleh dilanggar," tambahnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Darwati mengimbau kepada seluruh penggemar olahraga sepeda untuk tetap menjaga keselamatan dengan mengikuti aturan lalu lintas.
"Pakaian, keamanan dan tata krama yang berlaku di Aceh harus tetap dijaga, karena setiap daerah ada aturan yang berlaku dan harus dihargai," kata dia.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Saksikan video menarik di bawah ini: