Indopol: Prabowo Unggul Jabar-Jatim, Ganjar Jateng-Sulawesi, Anies Sumatera-DKI

20 Juni 2023 18:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto.  Foto: AFP dan Pemprov Jawa Tengah dan DKI Jakarta
zoom-in-whitePerbesar
Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto. Foto: AFP dan Pemprov Jawa Tengah dan DKI Jakarta
ADVERTISEMENT
Lembaga survei Indopol merilis pemetaan kekuatan elektabilitas 3 capres 2024 yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan di wilayah Indonesia.
ADVERTISEMENT
Direktur Eksekutif Indopol Survei, Ratno Sulistiyanto, mengatakan 3 capres memiliki kekuatan berbeda di setiap wilayah.
Ratno menuturkan Prabowo unggul di wilayah Banten dengan 36 persen, DKI Jakarta 30 persen, Jatim 45,6 persen, dan Jabar 42,5 persen.
"Berdasarkan sebaran dukungan Prabowo Subianto merata di wilayah pedesaan dan perkotaan, dukungan terbesar berada di provinsi Jawa Timur (45.6%). Jawa Barat (42.5%), Banten (36.0%) dan DKI Jakarta (30.0%)," kata Ratno, Selasa (20/6).
Sementara itu, kata dia, Ganjar unggul di beberapa wilayah yakni Jawa Tengah 53,5 persen, Jatim 41,7 persen, Sulawesi 48,9 persen, Bali, NTT dan NTB 28,3 persen.
Elektabilitas capres berdasarkan wilayah. Foto: Indopol
"Sebaran dukungan Ganjar Pranowo umumnya di wilayah pedesaan, dukungan terbesar berada di provinsi Jawa Tengah-DIY (53.5%), Sulawesi (48.9%), Jawa Timur (41.7%), dan Bali-NTT-NTB (28.3%)," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Ratno menuturkan Anies juga memiliki kekuatan elektabilitas di beberapa wilayah yakni Sumatera 36,9 persen, Banten 38 persen, DKI Jakarta 36 persen, Kalimantan 28,8 persen, Sulawesi 33,5 persen dan Maluku Papua 36,3 persen.
"Sebaran dukungan Anies Baswedan umumnya di wilayah perkotaan, dukungan terbesar berada di provinsi Sumatera (39.6%), Banten (38.0%), DKI Jakarta (36.0%). Maluku-Papua (36.3%). Bali-NTT-NTB (35.0%) dan sebagian Sulawesi (33.3%)," tutup dia.
Survei ini digelar pada 5-11 Juni 2023 dengan melibatkan 1240 responden yang tersebar secara proporsional di 38 provinsi.
Survei Indopol memiliki margin of error sekitar 2,85% dengan tingkat kepercayaan 95%.