Isu Reshuffle di Rabu Pon Semakin dekat, Begini Komentar Seskab Pramono

31 Januari 2023 12:20 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seskab Pramono Anung dalam acara penyampaian Laporan Tahunan Komisi Yudisial Tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta (9/3). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Seskab Pramono Anung dalam acara penyampaian Laporan Tahunan Komisi Yudisial Tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta (9/3). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
Isu reshuffle kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin semakin santer diperbincangkan. Rabu pon disebut menjadi waktu Presiden Jokowi akan melangsungkan reshuffle.
ADVERTISEMENT
Sekretaris Kabinet Pramono Anung enggan menjawab banyak soal rencana reshuffle. Namun, ia menyebut pada Rabu (1/2) mendatang akan mendampingi Jokowi kunjungan kerja ke Bali.
"Saya enggak tahu. Rabu saya ndampingi Presiden ke Bali. Sore berangkat," kata Pramono usai ratas di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (30/1).
Saat ditanya apakah pagi hingga siang sebelum keberangkatan ada agenda pelantikan di Istana, Pramono kembali enggan menjawab.
"Ya, sore pergi ke Bali. Rabu sore pergi ke Bali, sampai Kamis," ujarnya.
"Walaupun tahu [siapa yang akan direshuffle] mohon maaf, ya," pungkasnya.
Menteri dari NasDem disebut akan direshuffle oleh Jokowi. Reshuffle dilakukan karena keputusan NasDem mendukung dan mengusung Anies Baswedan sebagai bakal capres di Pilpres 2024.
ADVERTISEMENT
Saat ini, ada tiga menteri NasDem di kabinet Jokowi-Ma'ruf. Ketiganya adalah Menkominfo Johnny G Plate, Menteri KLHK Siti Nurbaya Bakar, dan Mentan Syahrul Yasin Limpo.
Dalam kesempatan terpisah usai ratas, Plate enggan menjawab soal isu reshuffle. Ia hanya menjawab singkat soal pertemuan Jokowi dan Ketum NasDem Surya Paloh yang berlangsung di Istana pada Jumat (27/1) lalu.
"Kalau itu, kan, Pak Surya dan Bapak Presiden yang tahu isinya lah. Nanti dari mereka saja. Pertemuannya bagus, baik, ya, untuk kepentingan pembangunan nasional kita yang lebih lancar di tengah situasi yang penuh tantangan," kata Plate.
Sementara Siti Nurbaya mengaku heran isu reshuffle ditanyakan kepadanya.
"Bagaimana, sih, kok, ditanya ke saya?" kata Siti sambil berjalan cepat menuju mobilnya.
ADVERTISEMENT