Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
ADVERTISEMENT
Kabareskrim Komjen Pol Idham Azis menegaskan, bila nanti resmi menjabat sebagai Kapolri, ia tidak akan menerima anggota Polri yang menghadap ke rumah dinas Kapolri di Jalan Pattimura, Jakarta Selatan.
ADVERTISEMENT
Hal itu ia sampaikan saat menerima kunjungan Komisi III DPR di kediamannya Jalan Panglima Polim, Jakarta Selatan, dalam rangka fit and proper test calon Kapolri.
"Kalau saya diamanahkan, apalagi kalau hanya nanti 14 bulan, kalau perlu saya tidak pernah terima kalau ada anggota di Pattimura itu, kalau perlu di kantor saja, sama saja," ujar Idham, Rabu (30/10).
"Karena yang menghadap itu cuma tiga, minta jabatan, mempertahankan jabatan, atau minta sekolah. Yang jelas-jelas saja kita bikin," imbuhnya.
Ia juga menjamin, tidak akan melibatkan keluarga atau kerabatnya dalam jabatannya sebagai Kapolri nanti.
"Saya harus bilang di depan bapak, saya tidak pernah, putus betul mata rantai. Bahkan kalau ada keluarga (terlibat), saya bilang tangkap, benar gak itu ada keluarga (yang terlibat)," kata Idham.
ADVERTISEMENT
Setelah menerima kunjungan komisi III DPR, Idham Azis akan menjalani uji kepatutan dan kelayakan di DPR. Bila disepakati, Idham akan disahkan menjadi Kapolri pada rapat paripurna Kamis (31/10).