Jasa Marga Berlakukan Contraflow di KM 70-47 Tol Japek Arah Jakarta

10 Mei 2022 16:38 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Contraflow di KM 70-KM 47 Tol Cikampek, Selasa (10/5/2022). Foto: Jasa Marga
zoom-in-whitePerbesar
Contraflow di KM 70-KM 47 Tol Cikampek, Selasa (10/5/2022). Foto: Jasa Marga
ADVERTISEMENT
PT Jasa Marga memberlakukan contraflow dari KM 70 hingga KM 47 Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta, Selasa (10/5) mulai pukul 14.20 WIB.
ADVERTISEMENT
Jasa Marga dalam keterangannya mengatakan, contraflow ini dibuat berdasarkan diskresi kepolisian, mengingat masih ramainya arus balik ke Jakarta.
Contraflow ini diharapkan dapat mengurai sejumlah titik kepadatan yang tengah terjadi di Tol Japek arah Jakarta, di antaranya Simpang Susun (SS) Dawuan KM 66 yang merupakan pertemuan lalu lintas dari Jalan Tol Cipularang dan Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta.
Lalu kepadatan menjelang akses keluar masuk rest area seperti Rest Area KM 62 dan Rest Area KM 52.
Jasa Marga mengimbau agar pengguna jalan selalu berhati-hati dalam berkendara, patuhi rambu-rambu dan ikuti arahan petugas di lapangan.