Jatuh dari Ketinggian 115 Meter di Ngarai Bryce, Kucing di AS Selamat

2 Mei 2025 13:34 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kucing Siprus. Foto: muralird2008/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kucing Siprus. Foto: muralird2008/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Seekor kucing jatuh bersama pasangan dari ketinggian 115 meter di Taman Nasional Bryce Canyon, AS. Secara mengejutkan kucing itu menjadi satu-satunya yang selamat dalam insiden tersebut.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari AFP, Jumat (2/5), kucing itu ditemukan di dalam kandang berdinding lembut yang kotor dan robek, dan tampaknya cukup kuat menghadapi hentakan saat jatuh.
Best Friends Animal Society memperkirakan kucing itu berusia 12 tahun. Kucing itu ditemukan bersama pasangan yang tewas karena jatuh ke ngarai pada awal pekan ini.
Kantor Sheriff Garfield County pada Rabu (30/4) mengatakan pasangan yang tewas itu teridentifikasi sebagai Matthew Nannen (45) dan Bailee Crane (58).
Media lokal melaporkan pasangan itu tewas antara hari Senin dan Selasa. Kucing yang kini dinamai Mirage diselamatkan pada Selasa malam dan dibawa ke fasilitas hewan.
"Dia kusut dan sedikit sakit, tapi jinak setelah diperiksa, makan dan minum sendiri," kata Best Friends Animal Society.
ADVERTISEMENT
Hasil pemeriksaan darah juga menunjukkan tidak ada tanda-tanda kelainan. Namun, staf masih menunggu hasil x-ray untuk memastikan apakah ada cedera lain.