Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Jenazah Pengawal Kapolda Kaltara Tiba di RS Bhayangkara Semarang Untuk Diautopsi
23 September 2023 13:43 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Jenazah Brigadir Polisi (Brigpol) Setyo Herlambang, pengawal pribadi Kapolda Kalimantan Utara (Kaltara) Irjen Daniel Adityajaya yang tewas, diautopsi di RS Bhayangkara, Semarang. Korban rencananya akan dimakamkan di Kabupaten Kendal.
ADVERTISEMENT
Pantuan kumparan di lokasi, Sabtu (23/9), jenazah tiba di RS Bhayangkara, Semarang, sekitar pukul 12.30 WIB. Jenazah tiba dari Bandara Juanda, Surabaya.
Terlihat pula rombongan keluarga korban termasuk istri dan anak korban yang masih balita. Istri korban yang sedang mengandung itu tampak sangat bersedih.
Terlihat pula, Kapolda Kaltara, Irjen Pol Daniel Adityajaya beserta rombongan menyusul korban ke ruang autopsi.
Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto mengatakan, sebelum dimakamkan korban akan dilakukan autopsi di RS Bhayangkara Semarang terlebih dahulu.
"Sebelum ke rumah duka (di Kendal) nanti di Semarang dulu untuk autopsi," ujar Satake, Sabtu (23/9).
Sebelumnya, jenazah korban diterbangkan dari Kaltara pukul 07.00 WIB ke Surabaya. Kemudian menuju Semarang dan Kendal lewat jalur darat.
ADVERTISEMENT
Informasi yang diterima kumparan, rumah duka berada di Desa Sumber Agung RT01/RW04, Kecamatan Weleri, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.
Setyo sendiri disebut tewas bersimbah di kamarnya di rumah dinas Kapolda Utara pada Jumat (22/9) sekitar pukul 13.00 WIB kemarin. Di sebelah jasadnya ada senjata api jenis HS. Korban diduga tewas karena kelalaiannya saat memegang senjata api.