Jepang Berikan Bintang Jasa ke JK, Yusron Ihza, dan Sultan HB X

4 Mei 2022 10:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Eks Dubes RI untuk Jepang, Yusron Ihza Mahendra. Foto: Antara/ Benny S Butarbutar
zoom-in-whitePerbesar
Eks Dubes RI untuk Jepang, Yusron Ihza Mahendra. Foto: Antara/ Benny S Butarbutar
ADVERTISEMENT
Pemerintah Jepang akan memberikan bintang jasa kepada tiga tokoh dari Indonesia. Mereka yaitu eks Wakil Presiden Jusuf Kalla, Gubernur Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubawana X, dan mantan Dubes RI untuk Jepang Yusron Ihza Mahendra.
ADVERTISEMENT
Informasi tersebut disampaikan oleh Yusron. Dirinya dikabarkan sebagai penerima bintang jasa oleh Pemerintah Jepang pada 29 April 2022. Setelah mendapat kabar, Yusron akan segera berangkat ke Jepang pada pekan ini.
"Tanggal 29 April kemarin, Kemlu Jepang resmi mengumumkan bahwa bersama Pak JK dan Sultan HB X, saya menjadi penerima bintang jasa," ucap Yusron kepada kumparan.
eks Wakil Presiden Jusuf Kalla saat menyampaikan pidato saat penutupan Tanwir Muhammadiyah di Balai Semarak Bengkulu, Minggu (17/2). Foto: ANTARA FOTO/David Muharmansyah
"Tanggal 6 Mei ini saya akan ke Tokyo untuk upacara penganugerahan bintang jasa itu. Pengalungan dan penyematan bintang jasa akan dilakukan oleh PM Fumio Kishida di Istana Kaisar di Tokyo pada tanggal 10 Mei," sambung dia.
Yusron menyebut, dia dan Sultan HB X akan diberi The Order of the Rising Sun, Gold and Silver Star.
ADVERTISEMENT
Sementara untuk Jusuf Kalla, dari data yang diterima kumparan, akan diberikan bintang jasa Grand Cordon of the Order of the Rising Sun.
Terkait penghargaan yang diberikan Jepang, Yusron mengaku sangat bersyukur. Ia pun berharap penghargaan ini dapat membantunya berkontribusi meningkatkan hubungan RI-Jepang.
"Saya bersyukur dan bangga atas anugerah bintang jasa itu. Terutama, karena anugerah itu merupakan simbol atau lambang dari banyak hal, antara lain, kepercayaan dan pengakuan," ucap Yusron.
"Jika mengingat kembali saat-saat saya studi S2 dan S3 di Jepang untuk (1990-1997), bekerja di sana dan kemudian menjadi Duta Besar RI untuk Jepang (2014-2016), maka bintang jasa ini menggenapi catatan sejarah hidup saya dalam kaitan dengan Jepang," kata Yusron. ***
ADVERTISEMENT
Ikuti program Master Class, 3 hari pelatihan intensif untuk para pelaku UMKM, gratis! Daftar Sekarang DI LINK INI.