Jet Tempur Israel Rusak, Jatuhkan Bom di Wilayahnya Sendiri Dekat Gaza

16 April 2025 12:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi jet tempur Angkatan Udara Israel. Foto: JALAA MAREY / AFP
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jet tempur Angkatan Udara Israel. Foto: JALAA MAREY / AFP
ADVERTISEMENT
Sebuah jet tempur Israel secara tidak sengaja menjatuhkan bom di dekat permukiman Nir Yitzhak, wilayah perbatasan yang bersebelahan langsung dengan Gaza selatan, Selasa (15/4) malam.
ADVERTISEMENT
Militer Israel menyebut insiden ini terjadi karena “kerusakan teknis”.
“Beberapa saat yang lalu, sebuah amunisi jatuh dari jet tempur IDF yang sedang dalam perjalanan menuju misi di Jalur Gaza. Amunisi itu mendarat di area terbuka dekat Nir Yitzhak karena kerusakan teknis,” kata Pasukan Pertahanan Israel (IDF) dalam pernyataan singkatnya, dikutip CNN.
IDF tidak merinci jenis amunisi yang digunakan dan menyatakan tidak ada korban dalam kejadian ini. Militer menyebut insiden masih dalam proses peninjauan.
Seorang juru bicara wilayah Nir Yitzhak mengatakan bom mendarat di area pertanian desa. Pihak desa telah menghubungi militer dan menuntut penyelidikan menyeluruh.
Nir Yitzhak, daerah yang dihuni sekitar 550 orang menurut data Biro Statistik Pusat Israel, merupakan salah satu permukiman yang diserang Hamas dalam serangan 7 Oktober 2023.
ADVERTISEMENT
Sekitar separuh warga telah kembali ke desa tersebut sejak serangan itu.
Insiden serupa pernah terjadi. Pada Mei tahun lalu, sebuah jet Israel juga menjatuhkan bom di komunitas Yated, yang bertetangga dengan Nir Yitzhak.
Amunisi itu tidak meledak dan dikumpulkan oleh pasukan militer. Sebulan kemudian, peluru tank Israel menyimpang dari sasaran di Gaza dan menghantam wilayah dekat pagar perbatasan. Pecahan peluru merusak sebuah mobil di wilayah Israel selatan.