Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Jika Jadi Gubernur Lagi, Anies Bakal Menyulap Jakarta Jadi Kota Terbaik di ASEAN
15 Agustus 2024 12:27 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta 2017-2022 Anies Baswedan bakal menyulap Jakarta menjadi kota terbaik di Asia Tenggara begitu ia terpilih kembali jadi Gubernur Jakarta untuk periode keduanya.
ADVERTISEMENT
Juru bicara Anies Baswedan, Angga Putra Fidrian menjelaskan, tekad menjadikan Jakarta sebagai kota terbaik di Asia Tenggara tersebut meliputi sejumlah aspek, antara lain lain aspek kesehatan, pendidikan, penciptaan peluang kerja, peluang usaha, pelestarian lingkungan hidup, hingga pengembangan kehidupan beragama, sosial, dan budaya.
“Pak Anies ingin mewujudkan Kota Jakarta terbaik di antara kota-kota lainnya di Asia Tenggara, khususnya di bidang kesehatan, pendidikan, peluang kerja, peluang usaha, pelestarian lingkungan, serta pengembangan kehidupan beragama, sosial, dan budaya. Melalui kepemimpinan yang kolaboratif, kami yakin hal ini terwujud,” kata Angga, Kamis (15/8/2024).
Angga menambahkan, visi Anies “Maju Kotanya, Bahagia Warganya” di periode pertamanya sebagai Gubernur Jakarta, sukses diwujudkan berkat kolaborasi antarelemen masyarakat, dengan tetap menghormati sejarah serta kebudayaan yang ada.
ADVERTISEMENT
“Selama Pak Anies memimpin Jakarta kemarin, kolaborasi terus berjalan di lingkungan Pemerintahan Provinsi DKI dan melibatkan masyarakat untuk bekerja sama. Ide dari masyarakat diwujudkan dalam bentuk acara seni dan hiburan, edukasi, hingga kegiatan sosial,” kata Angga.
Anies, lanjut Angga, juga akan menjadikan Jakarta sebagai kota yang ramah bagi iklim investasi yang menawarkan peluang usaha yang mampu menyerap tenaga kerja, kendati Jakarta tak lagi menjadi ibukota negara.
“Pak Anies akan lebih memajukan UMKM dan pekerja informal melalui ekonomi digital, peningkatan literasi bisnis, dan inklusi keuangan. Juga akan dorong sektor pariwisata, hiburan, dan lifestyle. Juga bantu daya beli masyarakat dengan transportasi gratis dan hiburan gratis,” tandas Angga.
Di lingkungan birokrasi, lanjutnya, Anies juga akan memperbaiki budaya di birokrasi untuk memudahkan layanan lebih baik dengan membuka layanan selama 24 jam tanpa henti.
ADVERTISEMENT
“Pak Anies akan memperbaiki budaya di birokrasi supaya memberikan servis lebih baik dalam merespons keluhan maupun aspirasi warga Jakarta, melalui sistem yang terintegrasi dan anti ribet/anti antrean, lewat ekspansi layanan warga menjadi 24/7,” pungkasnya.
(RB)