Joe Biden Resmi Dilantik Jadi Presiden Amerika Serikat

20 Januari 2021 23:49 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden terpilih Joe Biden dan istrinya Jill Biden menghadiri kebaktian gereja sebelum pelantikan, di Gereja Katolik St.Matthews di Washington, AS, Rabu (20/1). Foto: Tom Brenner/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Presiden terpilih Joe Biden dan istrinya Jill Biden menghadiri kebaktian gereja sebelum pelantikan, di Gereja Katolik St.Matthews di Washington, AS, Rabu (20/1). Foto: Tom Brenner/REUTERS
ADVERTISEMENT
Joe Biden resmi dilantik menjadi Presiden ke-46 Amerika Serikat.
Biden diambil sumpah oleh Hakim Mahkamah Agung AS John Roberts pada Rabu (20/1/2021). Dia disumpah di atas Alkitab di gedung Kongres US Capitol.
ADVERTISEMENT
"Saya sungguh-sungguh bersumpah dan menegaskan bahwa saya akan setia menjalankan tugas Presiden Amerika Serikat, dan akan dengan kemampuan terbaik saya, melestarikan, melindungi, dan membela Konstitusi Amerika Serikat," kata Biden seperti dikutip CNN.
"Tuhan bantu saya," sambung Biden.
Presiden terpilih Amerika Serikat Joe Biden dilantik sebagai Amerika Serikat di Front Barat Capitol AS di Washington, AS, Rabu (20/1). Foto: Kevin Lamarque/REUTERS
Usai dilantik Biden akan menjalankan tugas menjadi pemimpin AS sampai Januari 2025 mendatang. Dia akan memimpin AS bersama Wapres Kamala Harris.
Biden menjadi persiden tertua dalam sejarah kepempinpinan AS. Politisi Partai Demokrat itu menjabat di usia ke-78 tahun.
Joe Biden mengalahkan Trump dalam pemilu AS yang digelar 3 November 2020. Dia mendapat 306 suara elektoral dan Trump 232 suara. Selain menang suara elektoral, Biden juga menang suara populer.