Johan Budi Jadi Jubir Ganjar-Mahfud: Jubir Menjelaskan Program, Bukan Nyerang

29 November 2023 14:26 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mantan Jubir KPK dan Jubir Istana yang menjadi Anggota DPR RI periode 2019-2024 dari fraksi PDI Perjuangan, Johan Budi. Foto: ANTARA FOTO/Galih Pradipta
zoom-in-whitePerbesar
Mantan Jubir KPK dan Jubir Istana yang menjadi Anggota DPR RI periode 2019-2024 dari fraksi PDI Perjuangan, Johan Budi. Foto: ANTARA FOTO/Galih Pradipta
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Eks Jubir Presiden Jokowi Johan Budi menjadi Juru Bicara Utama di Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
ADVERTISEMENT
Johan mengatakan mendapatkan tugas itu pada pekan lalu dan akan mengadakan rapat untuk pembagian tim.
"Saya kan diminta jadi Jubir, Jubir dan menjurubicarai tapi Jubir di TPN itu kan banyak nah saya baru ditunjuk kemarin minggu lalu. Hari ini mau rapat dulu ketemu nanti bagaimana pembagian tim di dalam. Tapi yang pasti ya juru bicaralah," kata Johan saat dihubungi, Rabu (29/11).
Politikus PDIP itu menuturkan salah satu tugas Jubir adalah membantu mensosialisasikan program Ganjar-Mahfud kepada masyarakat.
"(Tugasnya) bukan counter isu, nyerang, bukan gitu. Jubir saja menjelaskan apa programnya sekarang lagi di mana (Ganjar-Mahfud) gitu-gitu dan enggak satu (Jubir) di TPN itu," ucap dia.
"Karena semua capres cawapres ada jubir dan itu di tim Ganjar, Prabowo, Anies itu kan enggak satu jubirnya. Di TPN juga gitu jadi saya salah satu jubir lah di TPN," tutup anggota Komisi III DPR itu.
Mantan Jubir KPK dan Jubir Istana yang menjadi Anggota DPR RI periode 2019-2024 dari fraksi PDI Perjuangan Johan Budi (tengah) melambaikan tangan usai mengikuti Sidang Paripurna MPR ke-2 di Ruang Rapat Paripurna, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/10/2019) Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/hp.
Selain Johan, politikus muda PDIP Aryo Seno Bagaskara yang juga bertindak sebagai Jubir Utama.
ADVERTISEMENT
Dalam struktur TPN Ganjar terdapat sejumlah posisi. Berdasarkan salinan surat yang diterima kumparan, Dewan Pengarah diisi 4 ketum parpol pengusung Ganjar-Mahfud yakni Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum PPP Mardiono, Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo dan Ketum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO).
Sementara itu, Ketua Dewan Penasihat diisi Puan Maharani yang memimpin 24 anggota Dewan Penasihat. 24 anggota Dewan Penasihat TPN di antaranya Hendropriyono, Yenny Wahid, Yasonna Laoly.
Lalu, eks Kapolri Da'i Bachtiar, eks politikus senior Partai NasDem, Siswono Yudo Husodo, hingga eks Menteri Luar Negeri era Gus Dur Alwi Shihab juga masuk dalam Dewan Penasihat.