Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Johan Budi ke Kapolri: Kalau Ada Polisi Suka Meras Pidanakan, Jangan Mutasi Saja
24 Agustus 2022 20:10 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Anggota Komisi III DPR Johan Budi memberi pesan ke Kapolri Jenderal Listyo Sigit. Apabila ada polisi nakal, jangan hanya dimutasi, tapi pidanakan.
ADVERTISEMENT
"Kalau ada kapolda nakal, kalau ada kapolres nakal, main proyek, meras, jangan dimutasi, pidanakan. Saya enggak nyebut bintang tiga ya, karena saya lihat sudah bagus-bagus," kata Johan dalam rapat dengan Kapolri di DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (24/8).
Dalam rapat kerja itu, Kapolri didampingi sejumlah jenderal bintang tiga yang tergabung dalam timsus kasus pembunuhan Brigadir Yosua.
Johan melanjutkan, Kapolri didukung orang-orang yang punya komitmen dan integritas, jadi jangan ragu-ragu dalam melakukan tindakan.
"Ini didukung orang luar biasa, maka Bapak harus menjalankan tugas dengan sebenar-benarnya," beber dia.
Johan juga mewanti-wanti Kapolri soal gaya hidup polisi yang mewah. Ada beberapa anggota polisi yang terang-terangan menunjukkan barang mewah di media sosial mereka.
"Yang kedua yang jadi keprihatinan saya, saya beberapa kali ke dapil, sempat diungkap beberapa rekan, sekarang saya lihat polisi di bawah Kapolres, Kapolsek menikmati hidup hedon," ujar dia.
ADVERTISEMENT
Johan Budi terpilih sebagai legislator dari daerah pemilihan (dapil) Jatim VII meliputi Pacitan, Ponorogo, Trenggalek, Magetan, dan Ngawi.
Namun, kata Johan, ada juga polisi yang baik yang berbuat banyak untuk masyarakat.
"Saya kemarin nonton ada Kapolsek tiap hari Jumat bagi makanan, itu kan bagus," tutup dia.