Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.0
ADVERTISEMENT
Pada hari ke-19 puasa Ramadhan hari ini, Presiden Joko Widodo menggelar buka puasa bersama dengan wartawan yang biasa meliput di Istana. Buka puasa ini juga sebagai ajang silaturahmi antara Jokowi dengan wartawan.
ADVERTISEMENT
Acara buka puasa ini diadakan di Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (14/6). Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran dan juga ceramah.
Setelah ceramah agama selesai, azan Magrib pun berkumandang. Jokowi dan wartawan Istana kemudian berbuka puasa dengan menu yang sudah dihidangkan di meja makan, antara lain, kurma, pastel, roti cokelat, kolak pisang, serta es blewah.
Usai berbuka puasa, bersama dengan wartawan, Jokowi kemudian salat Magrib berjemaah. Selesai salat, barulah makan malam dimulai. Ada berbagai menu spesial yang dihidangkan Istana untuk wartawan, yaitu nasi kebuli, bakso, sate padang, udang asam manis, buah-buahan, serta teh manis hangat.
Selama 20 menit, Jokowi dan para wartawan makan malam bersama. Setelah itu, Menteri Sekretaris Negara Pratikno maju ke depan mimbar.
ADVERTISEMENT
"Terima kasih kepada para wartawan yang sudah hadir pada malam hari ini. Saya enggak tahu apakah Pak Jokowi akan bagi-bagi sepeda," kata Pratikno yang kemudian disambut tepuk tangan wartawan yang hadir.
Beberapa saat kemudian, gantian Jokowi yang maju ke depan mimbar. Ia kemudian memulai dengan kuis.
"Itu ada 5 sepeda. Saya akan bagikan sepeda ke kalian tapi dengan kuis. Sebutkan 10 nama ikan air tawar dan laut, selain ikan tongkol," tanya Jokowi.
Lalu wartawan pun berebut tunjuk tangan. Jokowi menjatuhkan pilihan kepada wartawan bernama Rendi.
"Ikan kue, ikan pari, ikan ekor kuning, ikan gabus laut, ikan tuna, ikan hiu, lumba-lumba, ikan kembung, ikan buntel, dan ikan kuniran," jawab Rendi mantap.
ADVERTISEMENT
Jokowi kemudian mempersilakan Rendi mengambil sepeda yang telah disediakan. Rendi tampak semringah mendapatkan sepeda dari Jokowi.
"Ada yang bisa silat di sini?" Jokowi kembali bertanya.
Kemudian para wartawan dengan semangat kembali tunjuk tangan. Jokowi pun memilih salah satu wartawan perempuan bernama Garnis Geani. Garnis disuruh naik ke atas podium Istana Negara untuk memperagakan silat.
Garnis lalu memperagakan silat dengan lihai hingga membuat Jokowi kagum.
"Ini silat atau apa?" tanya Jokowi.
"Ini jurus basic, Pak," jawab Garnis yang disambut gelak tawa hadirin.
"Ini dikasih sepeda enggak? Ya sudah ambil sana sepedanya" ucap Jokowi setengah bercanda.
Garnis pun dengan wajah ceria mengambil sepeda yang telah disediakan. Selanjutnya Jokowi memberikan pertanyaan ketiga tentang Pancasila.
ADVERTISEMENT
"Ya udah saya beri pertanyaan. Sebutkan sila dalam Pancasila tapi enggak boleh salah satu pun," tanya Jokowi.
Salah seorang wartawan bernama Andri kemudian tunjuk tangan dan dipersilakan maju oleh Jokowi. Sayangnya, Andri tidak lancar menyebutkan Pancasila.
Kemudian Jokowi memberi pertanyaan yang sama kepada wartawan lain. Kali ini Raiy Muhammad yang maju ke depan. Ia lalu menjawab dengan tepat sila dalam Pancasila tanpa salah. Sepeda pun menjadi miliknya.
Tidak hanya pertanyaan, Jokowi juga sempat menanyakan soal dompet wartawan yang terdapat foto ibunya. Sayangnya tidak ada wartawan yang menyimpan foto ibunya di dompet.
"Ya sudah kalau tidak ada. Siapa yang di sini kaos kakinya bolong?" tanya Jokowi.
Majulah salah seorang wartawan yang kemudian langsung memperlihatkan kaos kaki bolongnya. Setelah memastikan kaos kaki miliknya bolong, Jokowi mempersilakan untuk mengambil sepedanya.
ADVERTISEMENT
Pertanyaan terakhir Jokowi kepada wartawan yaitu mengenai nama provinsi di Indonesia beserta ibu kotanya.
"Sebutkan tujuh saja nama provinsi dan ibu kotanya," tanya Jokowi.
Wartawan terakhir yang maju ke depan adalah Ray Jordan. Ia kemudian menyebutkan nama provinsi beserta ibu kotanya.
"Sumatera Utara ibu kota Medan, Sumatera Selatan ibu kota Palembang, Riau ibu kotanya Pekanbaru, Kalimantan Selatan ibu kota Banjarmasin, Kalimantan Barat ibu kota Pontianak, Sulawesi Selatan ibu kota Makassar, dan Jawa Barat ibu kota Bandung," jawab Jordan. Akhirnya Jordan pun mendapatkan sepeda dari Jokowi.
Acara kemudian ditutup dengan foto bersama Presiden Jokowi dengan wartawan.
Dalam buka puasa bersama wartawan, hadir Mensesneg Pratikno, juru bicara Kepresidenan Johan Budi, dan Staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Ari Dwipayana.
ADVERTISEMENT