Jokowi: Gubernur Penghubung Pusat dan Daerah, Harus Sejalan dengan Pemerintah

13 Agustus 2024 17:30 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi beri pengarahan kepala daerah se-RI di IKN,Kaltim, Selasa (13/8/2024). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi beri pengarahan kepala daerah se-RI di IKN,Kaltim, Selasa (13/8/2024). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden Jokowi menggelar rapat khusus dengan Panglima TNI, Kapolri, dan para Pj Gubernur se-Indonesia di IKN, Selasa (13/8). Sebelumnya Jokowi memberikan arahkan kepada kepala daerah se-Indonesia.
ADVERTISEMENT
Jokowi mengatakan, gubernur adalah ujung tombak penyambung pemerintah pusat dan daerah. Oleh sebab itu, harus bisa sejalan dengan pemerintah pusat.
"Saya sampaikan bahwa gubernur adalah ujung tombak penyambung daerah dan pusat," kata Jokowi.
"Dan sebagai wakil pemerintah pusat di daerah, gubernur harus betul-betul paham skala prioritas dan arah kebijakan pemerintah pusat sehingga bisa kawal, monitor bupati walkot agar daerah bisa sejalan dan inline dengan pemerintah pusat," tambah dia.
Presiden Joko Widodo dan Wapres Ma'ruf Amin memimpin pertemuan dengan para gubernur se-Indonesia di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa (13/8/2024). Foto: Muchlis Jr/Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi menyebut, gubernur harus paham dengan skala prioritas yang terkait pembangunan.
"Utamanya berkaitan dengan prioritas pembangunan strategis. Jangan sampai pemerintah pusat ke utara, daerah ke selatan," kata Jokowi.
Oleh sebab itu Jokowi kembali menekankan sebagai wakil pemerintah pusat di daerah, gubernur harus sejalan dengan pusat.
ADVERTISEMENT
"Karena apa pun prioritas dan arah pemerintah pusat harus betul-betul sejalan inline dengan pemerintah pusat agar program yang ada betul mendapat dukungan dari daerah," kata Jokowi.