Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Jokowi: Jangan Ada Lagi yang Suarakan Penundaan Pemilu atau Perpanjangan Jabatan
6 April 2022 12:32 WIB
·
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi kembali menyinggung soal wacana penundaan pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden. Jokowi meminta tidak ada lagi yang bicara mengenai dua wacana ini.
ADVERTISEMENT
"Jangan sampai ada lagi yang menyuarakan lagi, mengenai urusan penundaan perpanjangan, ndak," kata Jokowi dalam sidang rapat kabinet paripurna yang digelar Selasa (5/4).
Biro Setpres Istana baru saja mengunggah video rekaman sidang kabinet hari ini.
Jokowi beralasan, situasi global saat ini sedang sulit. Oleh sebab, itu ia meminta agar seluruh menteri fokus mengatasi masalah ini. Ia pun meminta para menteri mengkomunikasikan situasi sulit yang dihadapi saat ini pada rakyat.
"Sekali lagi jelaskan situasi global yang sedang sangat sulit, sampaikan dengan bahasa rakyat dan langkah yang sudah diambil pemerintah itu apa dalam menghadapi krisis dan kenaikan inflasi," kata Jokowi.
Ia pun mengingatkan para menteri agar jangan menciptakan polemik dalam masyarakat.
ADVERTISEMENT
"Jangan menimbulkan polemik di masyarakat fokus kepada bekerja dalam pemahaman, kesulitan-kesulitan yang kita hadapi," tutup Jokowi.