Jokowi Naik Bus Bareng Menhub hingga Kapolri, Tinjau Lapangan Upacara di IKN

13 Agustus 2024 15:26 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo bersama Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno  menjawab pertanyaan watawan saat perdana berkantor di kompleks Kantor Presiden, Ibu Kota Nusantara (IKN), Senin (29/7/2024). Foto: Mentari Dwi Gayati/ANTARA FOTO
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo bersama Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno menjawab pertanyaan watawan saat perdana berkantor di kompleks Kantor Presiden, Ibu Kota Nusantara (IKN), Senin (29/7/2024). Foto: Mentari Dwi Gayati/ANTARA FOTO
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Presiden Jokowi meninjau lapangan upacara untuk HUT ke-79 RI di IKN, Selasa (13/8). Jokowi didampingi sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju.
ADVERTISEMENT
Jokowi meninjau lapangan upacara IKN sembari menggunakan bus listrik. Ia didampingi Menhub Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Seskab Pramono Anung dan Mensesneg Pratikno.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto ikut mendampingi. Mereka naik bus yang sama.
Jokowi terlihat bercengkrama dengan Menhub, Seskab dan Menteri PUPR. Jokowi yang menggunakan kaus putih ini beberapa kali tertawa saat berbincang.
Sebelum meninjau lapangan upacara di IKN, Jokowi mengukuhkan 76 Paskibraka yang akan bertugas 17 Agustus mendatang.
Kondisi lapangan upacara yang akan digunakan pada HUT ke-79 RI di kawasan Istana Kepresidenan IKN, Rabu (7/8/2024). Foto: Ikhwanul Habibi/kumparan
Kondisi lapangan upacara yang akan digunakan pada HUT ke-79 RI di kawasan Istana Kepresidenan IKN, Rabu (7/8/2024). Foto: Ikhwanul Habibi/kumparan
Kondisi lapangan upacara yang akan digunakan pada HUT ke-79 RI di kawasan Istana Kepresidenan IKN, Rabu (7/8/2024). Foto: Ikhwanul Habibi/kumparan
Plt Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), Raja Juli Antoni, menyatakan pembangunan lapangan upacara untuk Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI akan rampung dalam waktu dekat. Saat ini pembangunan lapangan upacara telah memasuki tahapan akhir.
ADVERTISEMENT
"Pemerintah terus mempercepat pembangunan untuk memastikan bahwa seluruh fasilitas dan infrastruktur pendukung dapat siap mendukung terlaksananya upacara di Nusantara," kata Raja Juli.
Antoni menegaskan, pemerintah di bawah koordinasi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus berupaya untuk menyelesaikan seluruh persiapan Upacara Kemerdekaan dengan baik.