Jokowi Pulang Kampung, Sejumlah Ruas Jalan di Solo Raya Dialihkan

20 Oktober 2024 8:57 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Spanduk berjajar di Jalan Adisucipto, Solo, Minggu (20/10/2024). Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Spanduk berjajar di Jalan Adisucipto, Solo, Minggu (20/10/2024). Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
ADVERTISEMENT
Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Tengah memberlakukan rekayasa lalu lintas di sejumlah titik jelang mudik Presiden Joko Widodo ke Kota Solo hari ini setelah purna tugas.
ADVERTISEMENT
Ratusan polisi juga kerahkan untuk mengamankan jalan saat Jokowi pulang ke rumah.
"Ada 750 personel lalu lintas yang kita kerahkan untuk mengamankan jalan. Kami juga memanfaatkan seluruh Kamera CCTV yang tergelar di seluruh ruas jalan dan semua titik dapat di pantau atau dimonitor serta dikendalikan melalui Traffic management center (TMC) yang berada di Mapolresta Surakarta," ujar Dirlantas Polda Jateng Kombes Pol Sonny Irawan, Minggu (20/10).
Spanduk berjajar di Jalan Adisucipto, Solo, Minggu (20/10/2024). Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
Spanduk berjajar di Jalan Adisucipto, Solo, Minggu (20/10/2024). Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
Sonny menjelaskan, rekayasa lalu lintas diberlakukan mulai dari Kabupaten Boyolali, Karanganyar, dan Kota Solo. Jalur itu nantinya akan dilewati rombongan Presiden Jokowi.
"Rekayasa lalu lintas akan dimulai dari simpang empat Bandara Adi Sumarmo di Boyolali, di mana arus kendaraan dari Jalan Nogosari akan dialihkan sementara saat rombongan keluar dari bandara," jelas dia.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, pengalihan arus lalin juga akan diberlakukan di simpang empat Gejikan, termasuk jalur dari arah Asrama Haji Donohudan dan Waduk Cengklik.
Kemudian saat rombongan memasuki wilayah Kabupaten Karanganyar, simpang empat Colomadu akan dialihkan sementara dari arah Lanud Adisumarmo dan arah Kartosuro. Pengalihan arus lalin juga akan diberlakukan di simpang tiga Hotel Alana, dari jalur Soto Sawah hingga Hotel Alana.
Di Kota Solo, rekayasa arus lalin juga diberlakukan di titik-titik penting di Kota Solo, termasuk di Tugu Mahkota, Jalan depan DPRD, serta Jalan Fajar Indah. Simpang empat Brimob, dan simpang tiga Kerten. Tak hanya itu, lalu lintas di pertigaan Gondang juga akan dialihkan sementara hingga iring-iringan kendaraan melintas dengan aman.
"Kami mohon kepada masyarakat Solo Raya dukungan dan kerja sama nya agar acara ini dapat berjalan dengan lancar dan tertib," kata Sonny.
ADVERTISEMENT
===
Saksikan kumparan Info A1 LIVE Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 pada hari Minggu, 20 Oktober 2024 mulai pukul 09.00 - 18.30 WIB hanya di YouTube kumparan. Informasi selengkapnya dapat kamu akses di: kum.pr/pelantikan2024!