Jokowi Segera Undang Penggawa Timnas U-20 yang Gagal Mentas di Piala Dunia

31 Maret 2023 14:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Erick Thohir Usai Laporan ke Jokowi. Foto: Wisnu Prasetiyo/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Erick Thohir Usai Laporan ke Jokowi. Foto: Wisnu Prasetiyo/kumparan
ADVERTISEMENT
Ketua Umum PSSI Erick Thohir telah melaporkan segala hal terkait batalnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 ke Presiden Jokowi. Erick tak bisa memungkiri banyak pihak kecewa.
ADVERTISEMENT
Namun, menurutnya, Jokowi langsung meminta Erick fokus ke hal-hal krusial lainnya. Salah satunya agar transformasi sepak bola Indonesia betul-betul dijalankan.
Lantas, bagaimana respons Presiden melihat penggawa U-20 yang sedih dan kecewa gagal mentas di Piala Dunia?
"Presiden bicara sama saya, presiden akan mengundang Timnas U-20 satu dua hari ini," kata Erick di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat (31/3).
Striker Timnas U-20 Hokky Caraka salah satunya sempat bertemu Erick di Stadion Patriot sebelum keputusan FIFA membatalkan status tuan rumah Indonesia. Di situ Hokky dan beberapa kawannya menangis.
Ekspresi sedih penggawa Timnas U-20 usai mendengar kabar FIFA resmi mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Foto: PSSI
Untuk itu, Erick pun menekankan, ke depannya fokus PSSI adalah menghindari Indonesia dari sanksi. Sebab, kalau sudah mendapat sanksi seperti dikucilkan dari kompetisi bola dunia, itu akan berdampak ke banyak hal termasuk pembinaan usia muda.
ADVERTISEMENT
"Sanksi terberat yang tidak kita harapkan, kita tidak bisa ikut kompetisi secara maksimal di seluruh dunia, sebagai timnas atau klub," tutur Erick.
"Untuk sanksi ada sanksi ringan seperti administrasi, pergantian. Ini jangan kita dapat yang berat," tutupnya.
Timnas U-20 gagal tampil di Piala Dunia karena status tuan rumah dibatalkan. Sebab, Timnas gagal juga di Piala Asia yang merupakan ajang kualifikasi menuju Piala Dunia U-20.
Di fase grup, Indonesia kalah bersaing dengan Uzbekistan dan Irak. Keduanya merupakan 2 dari 4 tim yang melenggang mulus ke Piala Dunia U-20.