Kabar Populasi Muslim Akan Lewati Hindu Picu Islamofobia di India

2 Mei 2023 16:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah umat Muslim India tengah berdoa di depan seorang imam yang menampilkan sehelai rambut yang diyakini berasal dari janggut Nabi Muhammad, selama upacara Isra Miraj di Kuil Hazratbal Kashmir di Srinagar, India pada Selasa (1/3/2022).
 Foto: Tauseef Mustafa/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah umat Muslim India tengah berdoa di depan seorang imam yang menampilkan sehelai rambut yang diyakini berasal dari janggut Nabi Muhammad, selama upacara Isra Miraj di Kuil Hazratbal Kashmir di Srinagar, India pada Selasa (1/3/2022). Foto: Tauseef Mustafa/AFP
ADVERTISEMENT
Islamofobia makin meningkat di India. Hal itu dipicu penyebaran kabar hoaks mengenai Islam akan menjadi agama terbesar di India mengalahkan Hindu.
ADVERTISEMENT
Apoteker yang juga seorang influencer Amit Upadhyay adalah salah satu penyebar kabar tersebut. Lewat medsos, Upadhyay mengatakan di masa depan India akan menjadi negara mayoritas muslim.
"Saya beri tahu kepada seluruh pelanggan Hindu saya untuk lebih banyak membuat anak, untuk melawan umat muslim," kata Upadhyay yang berdomisili di Uttar Pradesh seperti dikutip dari AFP, Selasa (2/5).
Muslim India meninggalkan masjid usai salat berjemaah di Masjid Jama (Masjid Agung), New Delhi India. Foto: Yawar Nazir/Getty Images
"Jika tidak maka mereka akan jadi ancaman dan dengan cepat akan menghapus agama Hindu dari India," sambung dia.
Upadhyay secara reguler menyebar pesan diskriminatif itu. Ia memiliki 40 ribu pengikut.
Pada April lalu Upadhyay menyebarkan kabar menggemparkan. Menurutnya, umat muslim dengan sengaja ingin menambah populasi karena ingin menguasai India.
India merupakan rumah bagi 1,4 miliar orang. Sebanyak 210 juta di antaranya adalah umat Islam.
Umat muslim melaksanakan salat dengan menjaga jarak di Masjid Jama kawasan kota Tua Delhi, India. Foto: XAVIER GALIANA / AFP
Pada Ssrvei kesehatan nasional keluarga 2021 lalu menunjukkan bahwa tingkat kesuburan sebanyak 2,0 anak per wanita. Untuk muslim mencapai 2,3 anak per wanita.
ADVERTISEMENT
Pew Research yang berbasis di AS menyebut bahwa pada tahun 2050 jumlah muslim di India akan meningkat menjadi 311 juta.
Meski tumbuh pesat, umat Islam tetap akan menjadi minoritas di India. Sebab, populasi India akan mencapai 1,7 miliar pada 2050 mendatang yang sebagian besarnya umat Hindu.
Umat Muslim melakukan salat Idul Fitri di Masjid Jama untuk menandai akhir bulan suci Ramadhan, di kawasan tua Delhi, India, Selasa (3/5/2022). Foto: Anushree Fadnavis/REUTERS
Salah seorang aktivis India, S.Y. Quraishi, meminta agar disinformasi semacam ini untuk segera dihentikan. Cara itu dipandangnya sebagai alat propaganda kaum nasionalis Hindu.
"Mereka terus memprovokasi umat Hindu untuk menghasilkan lebih banyak anak dengan menciptakan ketakutan bahwa umat Islam jumlahnya akan melebihi mereka," ucap Quraishi.