Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Kardinal Sedunia Kumpul di Vatikan, Tentukan Tanggal Pemakaman Paus Fransiskus
22 April 2025 12:30 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Kardinal dari seluruh dunia akan berkumpul di Vatikan pada Selasa (22/4) untuk menentukan tanggal pemakaman Paus Fransiskus.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Reuters, seluruh kardinal yang telah berada di Roma diundang berkumpul di Vatikan pukul 09.00 waktu setempat untuk mendiskusikan rencana pemakaman Paus Fransiskus.
Selain perencanaan pemakaman Paus Fransiskus, para kardinal juga akan meninjau jalannya gereja di periode sebelum paus baru dipilih melalui proses Konklaf.
Paus Fransiskus wafat di usia ke-88 tahun pada Senin (22/4) pagi waktu Vatikan. Paus Fransiskus wafat setelah mengalami stroke dan serangan jantung.
Begitu Paus Fransiskus wafat, proses berkabung dimulai. Salah satu ritual yang dilakukan begitu Paus Fransiskus wafat adalah dihancurkannya Cincin Nelayan yang merupakan cincin kepausan milik Paus Fransiskus. Hal itu dilakukan supaya cincin itu tidak disalahgunakan oleh orang yang tak bertanggung jawab.
"Kami berterima kasih kepada Tuhan atas karunia yang diberikan-Nya kepada seluruh gereja melalui pelayanan kerasulan Paus Fransiskus, seorang peziarah harapan," kata Kardinal Mauro Gambetti yang memimpin doa di Lapangan Santo Petrus pada Senin malam.
ADVERTISEMENT
Vatikan mengatakan, staf dan pejabat Takhta Suci dapat mulai memberikan penghormatan terakhir di hadapan jenazah Paus Fransiskus di kediaman Santa Marta, tempat tinggal Paus Fransiskus sejak masa awal kepausannya. Vatikan juga telah menyegel Santa Marta.
Vatikan juga mengatakan jenazah Paus Fransiskus akan dipindahkan ke Basilika Santo Petrus paling cepat pada Rabu (23/4) pagi agar umat dapat melayat.