Kasus Corona di Inggris Meningkat 3 Kali Lipat Sejak Akhir Agustus

24 September 2020 19:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas medis membawa pasien virus corona dari ambulans menuju rumah sakit S Thomas di London, Inggris. Foto: REUTERS/Hannah McKay
zoom-in-whitePerbesar
Petugas medis membawa pasien virus corona dari ambulans menuju rumah sakit S Thomas di London, Inggris. Foto: REUTERS/Hannah McKay
ADVERTISEMENT
Layanan Kesehatan Inggris (NHS) pada Kamis (24/9) mengatakan kasus virus corona naik tiga kali lipat dari akhir Agustus.
ADVERTISEMENT
Mengutip Reuters, otoritas kesehatan Inggris melaporkan penambahan 6.178 kasus baru infeksi corona Pada Rabu (23/9). Jumlah ini merupakan yang tertinggi sejak 1 Mei lalu.
Lonjakan muncul juga karena kapasitas uji corona di Inggris terus ditingkatkan.
Berdasarkan data NHS Test and Trace, 19.278 orang dinyatakan positif COVID-19 di Inggris dalam kurun waktu 10 sampai 16 September.
“(Pada puncaknya), kami memperkirakan melalui survei bahwa lebih dari 100.000 orang setiap hari tertular penyakit, tetapi kami hanya menemukan sekitar 6.000 dari mereka, dan mereka dinyatakan positif, " kata Menteri Kesehatan Matt Hancock.
"Sekarang kami memperkirakan bahwa kurang dari 10.000 orang per hari terkena penyakit ini. Itu terlalu tinggi, tetapi masih jauh lebih rendah dari puncak," lanjut Hancock.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya Hancock mempublikasikan peluncuran aplikasi untuk melacak penularan virus corona di Inggris dan Wales.
Orang-orang mengunjungi Stables Market, di Camden, London, Inggris, Sabtu (19/9). Foto: Henry Nicholls/REUTERS
Aplikasi itu bernama NHS COVID-19 yang diklaim dapat memungkinkan penggunanya untuk melacak kontak, memeriksa tingkat risiko lokal dan mencatat kunjungan ke tempat-tempat.
Ketua Eksekutif Institut Nasional untuk Perlindungan Kesehatan, Dido Harding mengatakan bahwa aplikasi tersebut akan membantu tes dan pelacakan lebih jauh dalam melacak kasus dan wabah COVID-19.
Hingga kini kasus infeksi corona di Inggris telah mencapai 409.729 dan 41.862 kasus kematian.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona