Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.1
Kata Puan soal Isu Megawati Diganti Jadi Ketum PDIP saat Kongres
10 Januari 2025 20:18 WIB
·
waktu baca 2 menit![Ketua umum PDIP Megawati Soekarno Putri bersama kedua anaknya Muhammad Prananda Prabowo, dan Puan Maharani saat perayaan HUT ke 52 PDIP di Lenteng Agung, Jakarta, Jumat (10/1/2025). Foto: Youtube/PDI Perjuangan](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1634025439/01jh7gw14a71t1nvps2gby6smq.jpg)
ADVERTISEMENT
Muncul isu dalam Kongres Partai April 2025 mendatang, Ketua Umum Megawati Soekarnoputri tidak akan lagi dipilih sebagai Ketum periode 2025-2030.
ADVERTISEMENT
Terkait isu ini, Ketua DPP PDIP Puan Maharani pun buka suara. Menurutnya pergantian puncak kepemimpinan sebuah partai dalam forum tertinggi adalah hal biasa.
“Kongres, setiap proses kongres di setiap partai politik itu kan apa namanya, biasa kalau kemudian terjadi pergantian struktur-struktur di partainya," kata Puan usai menghadiri HUT PDIP ke-52, di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat (10/1).
Kongres PDIP akan digelar pada bulan April mendatang, hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai lokasi penyelenggaraan Kongres.
Begitu pula dengan bursa ketua umum, nama Megawati Soekarnoputri masih menjadi kandidat kuat menjadi ketua umum periode 2025-2030.
Di sisi lain, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto tengah berkonflik dengan hukum. Hasto ditetapkan sebagai tersangka KPK terkait kasus Harun Masiku.
ADVERTISEMENT
Muncul isu bahwa posisi Hasto akan digantikan oleh kader lain. Meski begitu Hasto hingga saat ini masih menjalankan tugasnya sebagai Sekjen. Ia bahkan ikut menghadiri perayaan HUT PDIP di Sekolah Partai Jumat ini.
Terkait isu pergantian Sekjen Puan lagi-lagi membantah. Ia mengatakan hingga saat ini partainya masih mengikuti proses hukum yang berlaku dengan mengedepankan asas praduga tidak bersalah.
“Ya kita lihat dulu apa yang akan terjadi, kita asas praduga tak bersalah dulu,” Puan.
Terakhir puan menegaskan jika internal PDIP tetap solid hingga saat ini. Ia menyebut semua pihak saling menghormati proses internal partai.
"kami solid, kami yakin Insyaallah bahwa kongres adalah apa namanya proses tertinggi dari proses internal suatu partai, bukan hanya PDIP," kata Puan.
ADVERTISEMENT