Kata Puan soal Kemungkinan Koalisi dengan Kubu AMIN: Komunikasi Selalu Dilakukan

13 Januari 2024 14:46 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
Ketua DPR Puan Maharani di acara MIKTA bersama Meksiko, Korea Selatan, Turki dan Australia. Foto: DPR RI
zoom-in-whitePerbesar
Ketua DPR Puan Maharani di acara MIKTA bersama Meksiko, Korea Selatan, Turki dan Australia. Foto: DPR RI
ADVERTISEMENT
Ketua DPP PDIP Puan Maharani menanggapi dengan santai soal isu koalisi antara Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan paslon 01 Anies Baswedan-Muhaimin Imin (Cak Imin).
ADVERTISEMENT
"Ya, namanya politik. Kita lihat nanti," kata Puan di sela kunjungan kerja di Mijen, Kota Semarang, Sabtu (13/1).
Puan mengatakan, selama ini komunikasi dengan kubu AMIN atau Prabowo-Gibran terus dilakukan. Sebab, menurutnya komunikasi memang penting.
"Komunikasi dengan 01, 02, selalu saya lakukan apakah itu informal atau di acara-acara yang kemudian tidak terjadwal. Ya, komunikasi penting," jelas Puan.
Kedekatan antara kubu Anies dan kubu Ganjar kian terlihat ketika masing-masing koalisi melempar sinyal mesra.
Teranyar, kedekatan keduanya terlihat ketika Anies Baswedan mengucapkan selamat ulang tahun kepada PDIP melalui Instagram story.