Kebakaran di Lokasi Ledakan Lebanon Berasal dari Toko Oli dan Ban

10 September 2020 19:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kebakaran di area pelabuhan Beirut, Lebanon. Foto: MOHAMED AZAKIR/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Kebakaran di area pelabuhan Beirut, Lebanon. Foto: MOHAMED AZAKIR/REUTERS
ADVERTISEMENT
Api yang berkobar di pelabuhan Beirut berasal dari toko oli di ban. Kebakaran tersebut terjadi sebulan lebih usai ledakan dahsyat di Lebanon.
ADVERTISEMENT
Lokasi kebakaran pada Kamis (10/9) terletak di sekitar area ledakan di pelabuhan Beirut. Laporan awal menyebut, tidak ada korban jiwa dan luka pada kebakaran tersebut.
Kebakaran di area pelabuhan Beirut, Lebanon. Foto: MOHAMED AZAKIR/REUTERS
Militer Lebanon mengatakan, mereka belum tahu bagaimana api bisa muncul di toko ban dan oli itu. Untuk membantu memadamkan api, militer mengerahkan helikopter.
Kebakaran di pelabuhan menarik perhatian warga Beirut. Sebab, saking besarnya api, gumpalan awan hitam menutupi sekitar langit pelabuhan, demikian dikutip dari Reuters.
Sementara itu, Kepala Palang Merah Lebanon George Kettaneh memastikan kebakaran tak memicu ledakan baru. Meski demikian, kebakaran membuat beberapa orang mengalami sesak napas.
Bulan lalu ledakan dahsyat di pelabuhan terjadi akibat kebakaran di gudang amonium nitrat. Akibat ledakan dahsyat itu sekitar 190 orang tewas dan 6.000 lainnya luka-luka. Tragedi ini juga memicu jatuhnya pemerintahan Lebanon.
ADVERTISEMENT