Kelompok Bersenjata di Nigeria Culik 19 Jemaah Masjid saat Sedang Salat

5 Desember 2022 12:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi penculikan. Foto: Shutter Stock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penculikan. Foto: Shutter Stock
ADVERTISEMENT
Kelompok bersenjata menculik 19 jemaah yang tengah melaksanakan salat di masjid di Desa Maigamji, negara bagian Katsina, Nigeria pada Sabtu (3/12).
ADVERTISEMENT
Mereka menculik setelah menembak seorang imam dan seorang jemaah lainnya. Aksi itu membuat kedua orang tersebut terluka.
Juru bicara polisi setempat, Gambo Isah, menjelaskan bahwa kepolisian segera melakukan pengejaran pelaku. Sebanyak enam orang yang sempat diculik berhasil dibebaskan.
"Anggota kami bergerak dan mengejar para bandit dan berhasil menyelamatkan enam jemaah dari penculiknya, sementara upaya sedang dilakukan untuk membebaskan 13 orang lainnya," kata Isah yang dikutip AFP.
"Dua dari korban diselamatkan oleh polisi Sabtu malam (3/12). Sementara empat lainnya diselamatkan pada Minggu (4/12)," tambah Isah.
Wilayah barat laut dan tengah Nigeria menjadi daerah yang dikuasai oleh geng-geng kriminal. Mereka kerap kali disebut sebagai bandit.
Kepolisian menjelaskan bahwa bandit-bandit tersebut adalah pelaku aksi penggerebekan di desa-desa untuk mencuri ternak, menculik orang untuk mendapatkan tebusan, hingga membakar rumah yang telah dijarah.
ADVERTISEMENT
Pada November lalu, 15 orang tewas sedangkan beberapa lainnya terluka setelah kelompok bandit menyerang desa-desa di negara bagian Kaduna yang saling berdekatan dengan Katsina.
Eskalasi aksi penculikan dan kekerasan oleh bandit membuat Presiden Nigeria Muhammadu Buhari. Ia diminta segera membereskan masalah itu sebelum masa jabatannya berakhir dua tahun mendatang.
Penulis: Thailitha Yuristiana