Kelompok Bersenjata Serang Bar di Meksiko: 10 Orang Tewas, 7 Terluka

11 November 2024 6:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Senjata. Foto: Dmitrii Pridannikov/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Senjata. Foto: Dmitrii Pridannikov/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Kelompok bersenjata menembaki Bar Los Cantarios di Pusat Kota Queretaro, Meksiko. Orang-orang bersenjata yang menaiki truk itu tiba-tiba berhenti di bar dan melepaskan tembakkan. 10 orang dilaporkan tewas.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari AFP, rekaman kamera keamanan yang dipublikasikan oleh media lokal menunjukkan para pelaku itu melompat dari kendaraan dan langsung menyerbu bar. Para pengunjung ketakutan, mereka tari terbirit-birit, bahkan ada yang terjatuh ke lantai.
Serangan yang terjadi pada Sabtu (9/11) malam itu juga melukai setidaknya tujuh orang pengunjung, kata kepala departemen keamanan publik kota Juan Luis Ferrusca.
"Layanan darurat tiba di tempat kejadian dan mengkonfirmasi bahwa sedikitnya empat orang bersenjata laras panjang tiba di lokasi menaiki truk pikap," kata Ferrusca dalam sebuah video di media sosial.
Seorang tersangka ditahan dan kendaraan yang digunakan dalam serangan itu ditemukan ditinggalkan dalam kondisi terbakar.
Para korban termasuk tiga wanita. Menurut kantor Kejaksaan negara bagian Queretaro, para ahli forensik sedang memeriksa tempat kejadian serangan dan kendaraan tersebut.
ADVERTISEMENT
Ibu kota negara bagian Queretaro dianggap sebagai salah satu kota teraman di Meksiko, yang telah dilanda kekerasan terkait kartel narkoba selama bertahun-tahun.
"Seluruh sistem keamanan Queretaro dikerahkan untuk menemukan para penjahat (pelaku)," kata gubernur negara bagian Mauricio Kuri di platform media sosial X.
"Kami akan terus melindungi perbatasan kami dan menjaga keamanan negara kami," katanya.
"Mereka yang bertanggung jawab atas tindakan brutal ini akan dihukum," sambungnya.