Keluarga Menanti Jenazah Briptu RF yang Tewas dengan Luka Tembak di Gorontalo

26 Maret 2023 12:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana rumah duka Briptu RF di Mijen, Kota Semarang, Minggu (26/3/2023).  Foto: Intan Alliva Khansa/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana rumah duka Briptu RF di Mijen, Kota Semarang, Minggu (26/3/2023). Foto: Intan Alliva Khansa/kumparan
ADVERTISEMENT
Keluarga Briptu RF (28), anggota Polda Gorontalo yang tewas dengan luka tembak di dada masih menunggu kedatangan jenazah ke rumah duka di Semarang. Briptu RF merupakan warga Ngadirgo, Mijen, Kota Semarang
ADVERTISEMENT
Anggota Polda Gorontalo itu sebelumnya ditemukan tewas di dalam mobil dinas Polri pada Sabtu (24/3) kemarin.
Pantauan kumparan, di depan rumah orang tua Briptu RF telah dipasang tenda. Sejumlah peziarah dan karangan bunga juga terlihat di rumah duka.
Salah satu kerabat Briptu RF, Subhan mengatakan, pihak keluarga menerima informasi kematian RF pada Sabtu kemarin.
"Informasi kemarin pagi hari Sabtu sekitar pukul 05.00 setelah subuh. Kalau saya tahunya dari adik saya dari Jakarta ke sini, (adik) polisi juga," ujar paman Briptu RF, Minggu (26/3).
Suasana rumah duka Briptu RF di Mijen, Kota Semarang, Minggu (26/3/2023). Foto: Intan Alliva Khansa/kumparan
Ia menyebut, Briptu RF terakhir kali berkomunikasi dengan ibunya pada Kamis (23/3) kemarin. Saat itu RF sempat mengatakan jika dirinya rindu dengan keluarga dan keponakannya.
"Keluarga terakhir katanya hari Kamis terakhir kami. Ibunya bilang masih komunikasi tapi dilihat online hari Kamis. Enggak ada cerita masalah intinya kangen sama keluarga sama keponakan pengin lihat," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Selamat bertugas di Gorontalo, Briptu RF sempat menyempatkan pulang ke Semarang beberapa kali. Saat ini, pihak keluarga masih menunggu kedatangan jenazah Briptu RF pulang ke Semarang.
"Informasi kedatangan jenazah diperkirakan besok Senin. Katanya mau diautopsi tapi menunggu pihak keluarga, (keluarga) berangkat ke Jakarta kemarin. Terus di Jakarta ke sana (Gorontalo)," pungkasnya.
Sebelumnya, Kabid Humas Polda Gorontalo menyebut Briptu RF diduga bunuh diri. Ini diperkuat dengan ditemukannya bekas mesiu pada tangannya.
****
kumparan bagi-bagi berkah senilai jutaan rupiah. Jangan lewatkan beragam program spesial lainnya. Kunjungi media sosial kumparan untuk tau informasi lengkap seputar program Ramadhan! #BerkahBersama