Kemenhub Copot Pegawai Ditjen Hubla yang Istrinya Pamer Kemewahan di Medsos

27 Maret 2023 11:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati di Gedung DPR RI, Rabu (18/1/2022). Foto: Narda Margaretha Sinambela/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati di Gedung DPR RI, Rabu (18/1/2022). Foto: Narda Margaretha Sinambela/kumparan
ADVERTISEMENT
Jubir Kemenhub Adita Irawati mengungkap hasil pemanggilan pegawai Ditjen Perhubungan Laut (Hubla) Kemenhub Muhammad Rizki Alamsyah terkait gaya hidup mewah sang istri, Minggu (26/3) malam. Rizki dicopot dari jabatannya.
ADVERTISEMENT
Aksi flexing istrinya jadi sorotan di media sosial. Padahal harta Rizki yang dilaporkan ke negara tak sebanyak itu.
"Saudara Muhammad Rizky Alamsyah saat ini telah dinonaktifkan sementara dari jabatannya, untuk memudahkan dilakukan pemeriksaan lanjutan," kata Adita dalam keterangannya, Senin (27/3).
Ia menambahkan, sesuai dengan ketentuan dalam Peraturan Pemerintah no 94 tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil, akan segera dilakukan pemeriksaan lebih lanjut oleh tim internal. Mereka terdiri dari unsur atasan, unsur pengawasan dan unsur kepegawaian.
"Jika memang terbukti adanya pelanggaran disiplin tentunya akan diberikan sanksi sesuai ketentuan yang berlaku."
Kemenhub juga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat permasalahan ini.
"Kami terus berkomitmen untuk menerapkan nilai-nilai integritas dan pola hidup sederhana," tutupnya.
ADVERTISEMENT
Adita menuturkan, Menteri Perhubungan telah berkali-kali menekankan kepada seluruh karyawan di Kemenhub untuk selalu menjaga integritas. Berperilaku hidup sederhana dan tidak memamerkan gaya hidup mewah di media sosial.
Foto-foto istri Rizki Alamsyah memamerkan harta kekayaan viral. Dalam postingan itu, istri Rizki tampak mengunggah kehidupan mewah dengan jalan-jalan ke luar negeri. Ada juga mobil mewah dan pakaian-pakaian branded.
Hal itu disebut kontras dengan laporan harta kekayaan atau LHKPN Rizki Alamsyah yang hanya berada pada angka Rp 1,4 miliar.
=====
kumparan bagi-bagi berkah senilai jutaan rupiah. Jangan lewatkan beragam program spesial lainnya. Kunjungi media sosial kumparan untuk tahu informasi lengkap seputar program Ramadhan! #BerkahBersama