Kepala BNPT soal Al-Baghdadi Terbunuh: Ideologi ISIS Tak Pernah Mati

1 November 2019 18:36 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto Kepulan asap setelah serangan udara di kompleks pemimpin ISIS Abu Bakar al- Baghdadi di wilayah Idlib Suriah.  Foto:  Departemen Pertahanan AS via Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Foto Kepulan asap setelah serangan udara di kompleks pemimpin ISIS Abu Bakar al- Baghdadi di wilayah Idlib Suriah. Foto: Departemen Pertahanan AS via Reuters
ADVERTISEMENT
Pemimpin ISIS Abu Bakar Al Baghdadi telah terbunuh, organisasi radikal itu kini telah memiliki pemimpin baru. Kepala BNPT Komjen Suhardi Alius meminta masyarakat Indonesia mewaspadai dampak dari peristiwa ini.
ADVERTISEMENT
“Saya sering ditanya apakah ini sudah selesai? Tidak, ini ideologi kok, ideologi tidak pernah mati, begitu tidak ada dia langsung angkat lagi yang baru, begitu seterusnya,” ungkap Suhardi di Kantor BNPT, Jakarta Pusat, Jumat (1/11).
Oleh karena itu, Suhardi menekankan bahwa upaya memerangi terorisme itu harus terus dilakukan dan diperkuat dari waktu ke waktu.
“Oleh sebab itu kita justru harus menguatkan masyarakat agar punya imunitas untuk itu, masalah tokoh itu dia bisa berganti, mati satu bisa tambah banyak lagi dia. Tinggal bagaimana karismanya aktif atau tidak," ungkap Suhardi
"Sekarang masalahnya bagaimana kita mencegah paham itu masuk ke anak kita supaya kita punya imunitas,” tutupnya.
Kepala BNPT, Komjen Suhardi Alius. Foto: Fadjar Hadi/kumparan
Sebelumnya, ISIS telah mengakui Amerika Serikat berhasil membunuh pemimpinnya Abu Bakar al-Baghdadi dalam serangan di kawasan utara Suriah. Mereka juga telah menunjuk sosok pemimpin baru untuk menggantikan Baghdadi.
ADVERTISEMENT
Pengakuan itu diumumkan ISIS lewat medianya, Al-Furqan Foundation. Dalam rekaman suara pengumuman itu, disebut pengganti al-Baghdadi adalah Abu Ibrahim al-Hashimi al-Qurayshi. Sama seperti pendahulunya, al-Qurayshi dipilih karena dianggap punya pertalian darah dengan Nabi Muhammad.
"Dewan Syura segera berkumpul setelah mengkonfirmasi syahidnya Syeikh Abu Bakar al-Baghdadi. Pemimpin mujahidin setuju setelah berkonsultasi dengan saudara-saudaranya dan mengikuti wasiat (Baghdadi), mereka berbaiat kepada Abu Ibrahim al-Hashimi al-Qurayshi sebagai pemimpin baru," kata juru bicara ISIS yang baru, Abu Hamza al-Qurayshi seperti dikutip dari AP, Jumat (1/11).
Pemimpin ISIS, Abu Bakar Al Baghdadi. Foto: Reuters