Kereta Api Argo Semeru Anjlok di Sentolo, Kulon Progo

17 Oktober 2023 14:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
KA anjlok di Sentolo. Dok: Ist
zoom-in-whitePerbesar
KA anjlok di Sentolo. Dok: Ist
ADVERTISEMENT
Sebuah kereta api anjlok di Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, Selasa (17/10). Video kondisi kereta setelah anjlok pun beredar di grup-grup WhatsApp.
ADVERTISEMENT
"Argo Semeru tujuan Jakarta anjlok di sekitaran Sentolo," tulis pesan dalam video yang beredar.
Manager Humas Daop 6 Yogyakarta Krisbiantoro saat dihubungi membenarkan kabar tersebut.
"Anjloknya benar," katanya.
Saat ini pihaknya tengah menuju ke lokasi. Soal data lengkap akan disampaikan selanjutnya. Termasuk jenis kereta api dan rutenya.
"Nanti saya kasih data. Tak susun dulu," katanya.
"Saya cari data dulu lengkapnya," jelasnya.
Argo Semeru adalah kereta eksekutif yang melayani rute Surabaya Gubeng ke Gambir Jakarta dan sebaliknya. Kereta ini juga berhenti di Solo Balapan dan Yogyakarta.
Ilustrasi Kereta KAI. Foto: KAI

Penjelasan PT KAI

Sementara itu, PT KAI di akun medsosnya mengunggah informasi tentang KA Argo Semeru yang anjlok. Isinya sbb:
Informasi Gangguan Perjalanan KA
Saat ini terjadi gangguan operasional di jalur hulu dan hilir, KM 520+4 petak jalan Sentolo - Wates di Kab. Kulon Progo, dampak anjlokan KA Argo Semeru rute Surabaya Gubeng - Gambir(KA 17). Jalur tersebut belum dapat dilalui perjalanan KA dan akan berdampak pada keterlambatan KA-KA lain yang melewati jalur tersebut.
ADVERTISEMENT
Evakuasi KA Argo Semeru (KA 17) sedang dilakukan oleh unit terkait. Update informasi akan disampaikan secara berkala. KAI memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan.