Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Kericuhan Pecah di Jalan Kaliurang Sleman, Warga Jadi Korban
29 Oktober 2023 10:40 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Kericuhan terjadi di Jalan Kaliurang, Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman, Minggu (29/10) dini hari. Peristiwa ini diunggah akun X merapi_uncover.
ADVERTISEMENT
"Terjadi kericuhan di 3 tempat , pertama di Depan toko ABC buah jalan Kaliurang , lokasi kedua dekat pom Bensin Jalan Kaliurang , kemudian lokasi selanjutnya di dekat Bias, dan masih berlanjut di jalan Kaliurang Km 9," tulis akun tersebut.
"Menurut info, dari Jalan Kaliurang atas mereka sudah ricuh, di depan ABC yang dikejar masuk gang kecil , ada sekitar 15 Motor," tambahnya.
Kasi Humas Polresta Sleman AKP Edy Widaryana membenarkan kejadian itu. Edy menyebut, Polsek Ngaglik menerima 2 laporan penganiayaan hari ini.
"Polsek Ngaglik telah menerima 2 laporan penganiayaan secara bersama-sama Pasal 170 KUHP kejadian tanggal 29 Oktober 2023, Hari Minggu dini hari sekitar jam 00.30 WIB," kata Edy dikonfirmasi.
ADVERTISEMENT
Dijelaskan Edy, kericuhan pertama terjadi di sebuah Warmindo depan SPBU UII Jalan Kaliurang, Kapanewon Ngaglik.
"Korban mengalami luka di kepala bagian belakang sebelah kanan terkena pukulan tangan kosong dan helm yang dilakukan pelaku 2 orang," kata Edy.
Sementara lokasi kedua terjadi di dalam SPBU UII Jalan Kaliurang, Kapanewon Ngaglik.
"Korban mengalami memar di bawah mata kanan dan samping pelipis mata kanan terkena pukulan helm serta tangan kosong yang dilakukan oleh beberapa orang diduga pelaku sekitar 9 orang," katanya.
Saat ini polisi masih menyelidiki kasus ini.
"Lain-lain masih dalam proses penyelidikan," pungkasnya.