Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.96.0
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Lurah Kedoya Utara, Tubagus Masarul Iman, mengatakan tinggi banjir meningkat sampai 15 cm pada pagi hari. Dia menjelaskan pada Rabu banjir paling tinggi mencapai 100 cm atau satu meter. Sementara pagi ini meningkat menjadi 115 cm.
"Kalau ketinggian tadi pagi ada peninggian sekitar 10-15 cm tapi siang ini ada penurunan lagi kurang lebih 10 cm-lah penurunannya," kata Tubagus di lokasi banjir Kedoya Utara.
Kondisi banjir tersebut terpantau juga di ruko-ruko yang berada di dekat perumahan Green Garden. Banjir, kata dia, membuat akses jalan menuju Daan Mogot dan Pasar Pesing terputus.
"Untuk kendaraan roda dua atau roda empat yang rendah tidak bisa, tapi untuk yang lebih tinggi dari itu (truk) bisa maksa. Sementara ini warga yang dari Pesing mau ke sini mereka jalan kaki. Insyaallah beberapa jam lagi bisa kalau airnya sudah rendah" sebut Tubagus.
Pihaknya telah melakukan evakuasi terhadap warga terdampak banjir. Beberapa warga yang sakit juga sudah dibawa ke rumah sakit atau ke tempat kerabatnya.
ADVERTISEMENT
"Kalau korban jiwa sampai sejauh ini, belum ada. Cuma kami sudah evakuasi beberapa warga yang sakit," tutur dia.
Kelurahan Kedoya Utara telah membuat posko pengungsian untuk korban banjir . Di antaranya berada di RW 7, SDN 09 Kedoya Utara hingga Wisma Siti Maryam.
"Kemudian dari RW 6 juga menyediakan tenda terbuka di depan masjid Taman Cahaya apabila memang ada yang mau dievakuasi bisa di sana," kata Tubagus.