Ketum Parpol Pengusung Ganjar Pranowo Bertemu Megawati, Bahas Pilpres 2024

4 September 2023 15:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kiri ke kanan: Ketua PDIP Prananda Prabowo, Ketum Perindo Hary Tanoe, Ketum PDIP Megawati, Ketum PPP Mardiono, Ketum Hanura OSO  berkumpul di DPP PDIP, Jakarta, Senin (4/9/2023). Foto: Dok. PDIP
zoom-in-whitePerbesar
Kiri ke kanan: Ketua PDIP Prananda Prabowo, Ketum Perindo Hary Tanoe, Ketum PDIP Megawati, Ketum PPP Mardiono, Ketum Hanura OSO berkumpul di DPP PDIP, Jakarta, Senin (4/9/2023). Foto: Dok. PDIP
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menggelar pertemuan dengan para ketua umum parpol pengusung capres Ganjar Pranowo. Pertemuan itu dilakukan di DPP PDIP, Jalan Diponegoro, Jakarta, Senin (4/9).
ADVERTISEMENT
Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, mengatakan pertemuan ini sudah direncanakan sejak minggu lalu.
"Agenda pertemuan ini rapat konsolidasi partai politik yang mengusung Ganjar Pranowo sebagai capres di Pilpres 2024. Para ketua umum sibuk kegiatan masing-masing ke daerah jadi hari ini waktu yang cocok," kata Hasto dalam keterangannya, Senin (4/9).
Megawati tiba di DPP PDIP pukul 13.45 WIB bersama putranya sekaligus Ketua DPP PDIP, M. Prananda Prabowo.
Dari kiri ke kanan: Ketum PPP Mardiono, Ketum PDIP Megawati, Ketum Hanura OSO, dan Ketum Perindo Hary Tanoe melakukan pertemuan di kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (4/9/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Setelah itu, Hasto mengatakan Ketua DPP PDIP Said Abdullah menyambut kedatangan Plt. Ketum PPP Muhamad Mardiono serta sekjen PPP Arwani Thomafi dari DPP PPP yang kantornya bersebelahan dengan PDIP.
Empat Ketua Umum Parpol pengusung Ganjar Pranowo (PDIP, PPP, Hanura, dan Perindo) jumpa pers usai melakukan pertemuan di kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (4/9/2023). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Selanjutnya tiba Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang dan Sekjen Kodrat Shah yang kembali disambut Hasto dan Said. Lalu, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo pun tiba.
ADVERTISEMENT
Rapat tersebut digelar di lantai 3 DPP PDIP. Selain para ketum parpol, turut hadir pula pengurus pusat tiap parpol pengusung Ganjar termasuk Ketua DPP PDIP Puan Maharani.
“Ketua DPP PDIP yang juga Ketua DPR RI Puan Maharani disebutkan akan menyusul hadir. Beberapa jam lalu Puan melakukan pertemuan dengan Presiden Jokowi,” tutup dia.