Komisi III Gelar Rapat Perdana dengan Kapolri Idham Azis

20 November 2019 10:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolri Jenderal Pol Idham Azis bersama jajarannya menghadiri rapat kerja bersama Komisi III DPR RI di Kompleks Senayan, Jakarta.  Foto: Paulina Herasmarindar/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kapolri Jenderal Pol Idham Azis bersama jajarannya menghadiri rapat kerja bersama Komisi III DPR RI di Kompleks Senayan, Jakarta. Foto: Paulina Herasmarindar/kumparan
ADVERTISEMENT
Komisi III DPR RI menggelar rapat kerja perdana bersama Kapolri Jenderal Idham Azis. Rabu (20/11). Idham terlihat didampingi Wakapolri Komjen Ari Dono dan Kabaharkam Irjen Firli Bahuri.
ADVERTISEMENT
Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono juga turut hadir bersama Idham. Agenda bersama Polda seluruh Indonesia kali ini membahas rencana strategis Polri hingga Hasil Pemeriksaan Semester (Hapsem) BPK Semester I Tahun 2019.
Rapat kerja berlangsung di ruang rapat Komisi III, Gedung DPR, Senayan. Rapat dimulai pukul 10.15 WIB.
Kapolri Jenderal Pol Idham Azis bersama jajarannya menghadiri rapat kerja bersama Komisi III DPR RI di Kompleks Senayan, Jakarta. Foto: Paulina Herasmarindar/kumparan
Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Komisi III, Herman Herry yang didampingi oleh Wakil Ketua Komisi III, Desmond Mahesa.
Rapat kerja dimulai dengan perkenalan seluruh anggota Komisi III yang baru. Setelah itu, Herman memanggil satu per satu anggota komisi yang membidangi hukum, hak asasi manusia, dan keamanan.
Setelah itu, Herman meminta Idham untuk memperkenalkan satu per satu jajarannya. Hingga kini, rapat tengah berlangsung.
Kapolri Idham Azis berjabat saat Sertijab Kabaharkam Polri dan pati Polri di Aula Bareskrim, Jakarta Selatan. Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Turut hadir dalam rapat tersebut, yakni Kalemdikpol Komjen Arif Sulistayanto, Kadiv Humas Polri Irjen M Iqbal, Kadiv Propam Irjen Listyo Sigit, Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpau, Kapolda Sumut Irjen Agus Andrianto, Kapolda Banten Irjen Tom Sitohir, Kapolda DIY Irjen Ahmad Dofiri, Kapolda Jabar Irjen Rudi Sufahriadi, hingga Kapolda Jateng Irjen Rycko Amelza Dahniel.
ADVERTISEMENT
Juga, Koorsahli Kapolri Irjen Muktiono, Wakabareskrim Irjen Antam Novambar, Irwasum Komjen Moechgiyarto, dan Kabaintelkam Komjen Agung Budi.