Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konjen RI di Jeddah: Tak Ada WNI Jadi Korban Kecelakaan Bus Umrah
28 Maret 2023 13:52 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Sebuah bus pengangkut puluhan jemaah umrah mengalami kecelakaan di Aqaba Shaar, Provinsi Asir bagian utara, Arab Saudi, pada Senin (27/3) sekitar pukul 16.00 WAS atau 20.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Laporan sejumlah media lokal di Arab Saudi, penumpang bus berasal dari berbagai negara. Tapi tidak ada rincian dari mana saja.
Kecelakaan itu menewaskan 21 orang dan melukai 29 orang. Mayoritas korban luka menderita luka bakar.
Menurut Konsul Jenderal (Konjen) RI di Jeddah, Eko Hartono, laporan terakhir yang diterimanya, tidak ada WNI di dalam bus tersebut. Penumpang bus berasal dari negara-negara di Asia Selatan.
"Info yang kami terima bahwa bus tersebut berisi jemaah umrah dari India dan Bangladesh," kata Eko kepada kumparan, Selasa (28/3).
Mengutip Arab News dan SPA, kecelakaan terjadi pada Senin (27/3) sekitar pukul 16.00 waktu setempat atau 20.00 WIB.
Bus penuh penumpang tersebut berangkat dari Khamis Mushayt dan sedang mengarah ke Kota Abha, ibu kota Provinsi Asir, untuk selanjutnya mengarah ke Makkah. Jarak Asir ke Makkah sekitar 405 km.
ADVERTISEMENT
Dalam perjalanan, bus mengalami masalah pada rem alias rem blong, sehingga menabrak pembatas di ujung jembatan Aqaba Shaar. Bus kemudian terbalik dan terbakar hebat. Suara ledakan terdengar beberapa kali saat api melalap bus.
Aqaba Shaar adalah jalan sepanjang 14 kilometer yang dibuka lebih dari 40 tahun lalu. Pembangunannya termasuk dengan memotong pegunungan. Di jalur ini terdapat 11 terowongan dan 32 jembatan.