Koster Klaim PPKM Mikro Turunkan Angka Corona di Bali: Kasus Aktif 4,05 Persen

2 April 2021 12:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Bali Wayan Koster. Foto: Denita BR Matondang/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Bali Wayan Koster. Foto: Denita BR Matondang/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Gubernur Bali Wayan Koster mengeklaim Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro berhasil menurunkan penularan kasus corona di Bali. Hal tersebut terlihat dari jumlah kasus harian corona.
ADVERTISEMENT
“Penambahan kasus harian terus menurun sejak diberlakukannya PPKM skala mikro di Bali. Begitupun tingkat kesembuhan yang kini ada di angka 93,10 persen, mortalitas di angka 2,86 persen dan kasus aktif di angka 4,05 persen,” kata dia dalam keterangan tertulisnya, Jumat (2/4).
Menurutnya, hal tersebut juga didukung dengan tingkat kepatuhan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan. Warga yang abai akan diberikan sanksi teguran hingga denda.
“Ditambah adanya sanksi tegas kepada WNA yang melanggar prokes lewat sanksi Rp 1 juta hingga deportasi,” kata dia.
Koster menuturkan, target vaksinasi corona warga di Bali mencapai 3 juta jiwa. Saat ini, sudah ada 380 ribu yang telah mendapatkan vaksin dosis pertama. Dia berharap vaksinasi segera selesai dan bisa membuka akses pariwisata internasional Pulau Dewata.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan data harian COVID-19 kasus corona di Bali melonjak saat akhir tahun 2020 hingga pada Februari lalu dengan kasus harian mencapai 100 hingga 400 kasus . Pada awal Maret kasus mulai melandai tapi masih di atas 150kasus.
Saat ini, jumlah kasus terkonfirmasi positif corona di Bali mencapai 40.008 kasus. Dengan rincian, sebanyak 37.268 kasus sembuh, 1.147 kasus meninggal dan yang masih dirawat 1.593 kasus.